Selasa, 29 November 2011

Rahasia Presentasi Steve Jobs

Tek. internet & New Media (softskill)
Nama : Putri Ratna Sari
Npm : 55410464
2IA14

Bagaimana Tampil Luar Biasa Hebat di Depan setiap Audiens

Steve Jobs adalah komunikator yang paling memukau di panggung dunia. Dalam buku yang sama dengan judul diatas, yang menjelaskan tentang presentasi keynote Steve Jobs yang terbaik pada pertama kalinya, mengungkapkan secara persis teknik-teknik yang dipakainya untuk menginspirasi audiensnya. Buku ini adalah rincian yang paling komplet tentang bagaimana presisnya jobs mengemas dan menyampaikan cerita dibalik merek Apple. Dalam setiap presentasinya Steve Jobs mengemas secara unik yaitu “adegan tiga babak”. Bahkan presentasi Steve Jobs sangan mirip dengan sebuahadegan dramatis-permainan drama yang dikemas dan dilatih dengan baik, yang memberikan informasi , menghibur, dan memberikan inspirasi. Ia membuat presentasi sebagai sebuah cerita klasik, dan buku tersebut dibagi menjadi 3 babak yaitu :
• Babak 1 : Menciptakan Cerita
Menciptakan alur cerita (plot) adalah lankah pertama dalam menjual gagasan anda dengan penuh kekuatan, persuasi, dan kharisma. Babak ini akan memberikan kepada anda perangkat praktis untuk mengemas sebuah cerita yang menarik dibalik merek anda dan akan membantu meletakkan dasar-dasar bagi kesuksesan presentasi. Cerita yang meyakinkan akan memberikan anda keyakinan dan kemampuan untuk merebut hati audiens anda. Steve Jobas dalam menciptakan cerita di presentasi terdapat beberapa adegan yaitu:
1. Merencanakan dalam bentuk analog : pada bab ini anda akan mengetahui bahwa presenter hebat seperti steve jobs memvisualisasikan, merencanakan, dan menciptakan ide-ide dengan baik sebelum mereka membuka headline presentasi.
2. Menjawab satu pertanyaan yang paling penting : pendengar atau audiens akan menanyakan pada diri mereka sendiri satu pertanyaan dan hanya satu pertanyaan : “apa pentingnya buat saya?” jika anda tidak dapat menjawab pertanyaan ini dengan baik, maka audiens anda tidak akan memperhatikan anda.
3. Mengembangkan sebuah misi dan tujuan : Steve Jobs bernilai lebih dari 100 juta dollar saat berumur 25 tahun, dan hal ini tidak tidak mempengaruhinya. Pemahaman tentang hal ini akan membantu anda mengungkapkan rahasia di balik kharisma luar biasa Jobs.
4. Menciptakan Headline Mirip Twitter: situs jejaring social ini telah mengubah cara kita berkomunikasi. Pengembangan kepala berita yang lebih dari satu kalimat berisi 140 karakter akan membantu anda menjual gagasan anda secra lebih persuasif.
5. Mengambar peta perjalanan : Steve Jobs membuat argumennya gampang diikuti dengan mengadopsi salah satu prinsip persuasive yang paling ampuh: aturan tiga
6. Memperkenalkan tokoh antagonis : setiap presentasi Stve Jobs memperkenalkan satu musuh bersama yang sapat dilawan oleh para audiens. Begitu ia memperkenalkan seorang musuh, panggungnya akan siap menampung adegan berikutnya.
7. Menyambut datangnya sang pahlawan : setiap presentasi Steve Jobs memperkenalkan seorang pahlawan yang dapat diandalkan oleh para audiens. Pahlawan ini memberikan cara yang lebih baik dalam melakukan sesuatu, keluar dari status quo, dan menginspirasi orang agar menerima inovasi.

• Babak 2 : Menciptakan Pengalaman
Steve Jobs tidak memberikan presentasi. Ia menawarkan sebuah pengalam pribadi. Babak 2 ini, anda akan menemukan bahwa sebuah presentasi dari Steve Jobs mengandung setiap elemen ini, yang membantu Steve Jobs menciptakan koneksi emotional yang kuat antara dia dan audiensnya. Babak ini anda akan memperlajari tips-tips praktis untuk mengubah presentasi dan akan menjadi pengalaman berharga yang menarik secara visual. Berikut ini gambaran pendek dari setiap adegan dalam babak ini :
8. Salurkan Zen dalam diri mereka : kesederhanaan adalah fitur kunci dalam semua desain Apple. Jobs menerapkan pendekatan yang sama ketika menciptakan slide-slide-nya. Setiap slide-nya sederhana, visual dan memukau.
9. Dandani angka-angkanya : data tidak ada artinyatanpa konteks. Jobs membuat statistik menjadi hidup dan paling penting, membahas angka-angka dalam konteks yang relevan dengan audiensnya.
10. Gunakan kata-kata ‘luar biasa’ : orang-orang biasa yang mengalami presentasi Steve Jobs yang “luar biasa” menggambarkannya sebagai “keren”,”luar biasa”, dan “memukau”. Kata-kata ini sering digunakan steve jobs.
11. Berbagi Panggung : Apple adalah sebuah perusahaan yang jarang ditemukan di mana keberuntungannya sangat erat kaitannya dengan pendirinya. Meskipun faktanya Apple mempunyai banyak pemimpin yang brilian, banyak pengamat mengatakan bahwa Apple adalah pertunjukan oleh satu orang. Mungkin saja. Namun Jobs memperlakukan presentasinya sebagai sebuah simfoni.
12. Hiasi panggung presentasi anda dengan property : demonstrasi memainkan peran pendukungyang sangat penting setiap presentasi jobs.
13. Ungkapkan momen-momen yang mengejutkan : pada saat anda mulai menyangka bahwa anda sudah melihat dan mendengar semua yang perlu dilihat dan didengar, Jobs memberikan sebuah kejutan. Momen tersebut direncanakan dan ditulis agar memberikan dampak maksimum.

• Babak 3 : Memoles dan Melatih Diri
Akhirnya, kita akan belajar bagaimana Jobs memoles dan melatih presentasinya untuk membuat sebuah hubungan emosional dengan audiensnya. Yang dibahas di babak ini adalah topic-topik seperti bahasa tubuh, ucapan verbal dan membuat presentasi “yang sudah disusun kata-katanya” terdengar alami dan bagaikan “ngobrol” biasa. Tahap akhir ini sangat penting bagi setiap orang yang ingin berbicara, berjalan, dan rtampak seperti seorang pemipin. Mari kita bahas sekilas adegan dalam babak ini:
14. Kuasai panggung : bahasa tubuh dan penyampaian secara verbal membentuk sekitar 63 hingga 90 persen pada kesan yang anda tinggalkan pada audiens anda, tergantung pada studi mana yang anda kutip.
15. Buatlah seolah tanpa upaya : anda akan mengetahui bagaimana Jobs sangat sesuai dengan teori ini dan bagaimana anda dapat menerapkannya untuk meningkatkan kualitas keterampilan presentasi anda sendiri.
16. Pakailah pakaian yang sesuai : Jobs mempunyai pilihan pakaian yang paling gampang sedunia, pelajari mengapa bagis seorang Jobs, pakaian seperti itu oke saja, tetapi mungkin akan menjadi sebuah bunuh diri karakter jika anda menirunya.
17. Buang naskahnya : Jobs berbicara kepada audiens, bukan pada slide-nya. Bab ini akan mengajarkan bagaimana anda terlatih dnegan benar sehingga anda juga dapat “membuang naskahnya”.
18. Nikmatilah : meskipun persiapan dalam presentasi Steve Jobs sangat ekstensif, kadang-kadang ada sesuatu yang tidak berjalan sesuai rencana. Tidak ada yang membuat Jobs merasa terganggu, karena tujuan pertamanya adalah menikmatinya!
Dalam setiap pergantian babak Steve Jobs selalu memberi jeda 10 menit untuk beristirahat. Tidak lebih dan tidak kurang karena audiens akan kehilangan perhatian setelah sepuluh menit. Menurut Johon Medina, “otak tampaknya membuat pilihan-pilihan menurut sejumlah pola pengaturan waktu yang keras kepala, yang tidak diragukan lagi dipengaruhi oleh budaya dan gen. Oleh karena itu Steve Jobs tidak memberikan kesempatan untuk audiensnya menjadi bosan. Jadi setiap sepuluh menit sekali Jobs menyelipkan “jeda” dalam presentasinya seperti music, animasi, video, dll. Dalam setiap presentasinya Jobs memberikan energy positif kepada audiensnya untuk tidak pernah berhenti belajar, berusaha, dan mencintai apa yang dilakukan. Kemudian ia berkata “saya yakin bahwa satu-satunya hal yang membuat saya terus bertahan adalah bahwa saya mencintai apa yang saya lakukan. Anda harus menemukan apa yang anda cintai. Dan yang paling penting, miliki keberanian untuk mengikuti kata hati dan intuisi anda. Kata hati dan intuisi anda sudah tahu anda ingin jadi apa...stay hungry, stay foolish.

"Jangan cepat puas, teruslah belajar"

-Steve Jobs-

Dirangkum dari buku "Rahasia Presentasi Steve Jobs" by Carmine Gallo

Senin, 28 November 2011

Apakah new media membatasi atau memperluas kebebasan pribadi kita

tugas New media
nama : Putri Ratna Sari
npm : 55410464
kelas : 2ia14

Seiring berkembangnya perkembangan zaman, semua bentuk kemudahan mampu disuguhkan untuk menunjang segala sesuatu dikehidupan saat ini. Khususnya dari dunia internet. New media. Dimana hampir seluruh penduduk di dunia ini mengenal apa itu internet, bagaimana cara mengakses internet, apa saja yang mampu disuguhkan internet dan sebagainya. Tampaknya new media mampu menjalanin satu sama lain dari berbagai macam suku dan budaya manusia yang ada di seluruh dunia. New media mampu merubah sesuatu yang mustahil menjadi nyata. Didalam new media itu sendiri banyak terdapat social network. Tentu kita juga sudah tidak asing lagi dengan istilah tersebut. Dimana seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya, social network mampu menyatukan milyaran orang diseluruh dunia, dan hampir semua penduduk di dunia ini mengenal social network. Kita mengenal facebook, twitter, youtube, tumblr, myspace dan sebagainya. Permasalahannya adalah, apakah new media membatasi atau memperluas kebebasan pribadi kita?
Apabila diusut lagi, tentu pertanyaan ini akan terus berkembang. Karena kita tahu bahwa pemikiran setiap orang pasti berbeda. Maka dari itu, saya akan membahasnya dari kedua sisi yang berbeda. Karena saya menyadari betul apa dan bagaimana dampak dari perkembangan new media itu sendiri. Sebelumnya, pasti kita tahu setiap social network yang kita gunakan aka nada efek positif dan negatifnya. Namun pasti semua efek tersebut akan sangat ditentukan berdasarkan cara penggunaaan dari setiap individu yang bersangkutan.
Apabila dipertanyakan, apakah new media membatasi atau memperluas kebebasan kita? Saya punya dua aspek untuk menjawab pertanyaan tersebut.
Pertama, iya jika dikatakan new media membatasi kebebasan pribadi kita. Contohnya, kita sudah terlalu cenderung bersangkutan dengan social network, bahkan hal ini sudah menjadi gaya hidup. Dimana setiap social network yang kita gunakan memberikan keterbukaan bagi setiap penggunanya. Dimana update status, tagging photos dan sebagainya akan dipamerkan secara publik. Setiap orang akan tahu apa dan bagaimana akun kita bekerja. Hal apa saja yang kita lakukan, siapa saja teman yang berkomunikasi dengan kita, siapa saja yang melihat upload foto yang kita masukkan, update status yang kita buat. Semuanya terasa transparan, benar-benar terbuka tanpa ada yang ditutupi. Secara dalam, hal ini akan membatasi ruang gerak kita, tidak ada lagi istilah privasi didalamnya. Semuanya sudah Nampak menjadi konsumsi publik. Apa yang kita lakukan sudah pasti akan dilihat banyak orang. Begitupun dengan twitter. Dimana setiap orang bisa dengan bebas melihat setiap twit yang kita buat, belum lagi mereka memiliki hal untuk meritwit setiap kata yang kita buat. Karena 140 karakter yang ada akan mewakili setiap karakter dari setiap orang yang ada. Itulah mengapa social network (new media) terasa sangat membatasi kebebasan pribadi kita.
Namun disatu sisi, new media juga bisa memperluas kebebasan pribadi kita. Contohnya, lewat new media khususnya social network, kita bisa berkomunikasi dengan jutaan penduduk dunia lainnya. Kita bisa saling berinteraksi, bertukar ide, menjalin pertemanan dan sebagainya. Sekali lagi, tidak akan ada dampak negatif apabila setiap individu yang menggunakan social network dan new media menggunakannya dengan sebaik mungkin. Dari segi bisnis, kita bisa menemukan banyak relasi untuk menunjang bisnis yang kita jalankan. Memperoleh banyak teman dan akan terjalin persahabatan antar bangsa di seluruh dunia. Bertukar kebudayaan, saling mengenal bahasa dan adat dari segala bangsa yang ada di dunia. Maka dari itu, new media memiliki banyak peran penting dari setiap pertumbuhan dan perjalanan hidup bagi setiap manusia yang ada di dunia. Dimana new media akan banyak memiliki peran penting mulai hari ini hingga kedepan nanti. Juga new media memiliki banyak dampak dari segi pemikiran lain, ada hal positif juga hal negative. Apabila kita bisa mengendalikan itu semua dengan baik, maka tidak akan ada hal negative yang menyelimuti itu semua. Dan new media mampu membawa kita melihat dunia menjadi terasa lebih dekat. Dan new media pun memiliki hal lain dimana mampu membatasi dan memperluas kebebasan pribadi kita sebagai user yang menggunakan new media itu sendiri. Jadi pergunakanlah new media dengan sebaik mungkin. Karena akan banyak pembelajaran yang kita dapat di dalamnya. Selain buku, internet menjadi media kedua dimana kita bisa melihat bahwa dunia itu terasa dekat….

Minggu, 01 Mei 2011

budaya suku toraja

beragam budaya terdapat di negara kita indonesia, namun kali ini saya akan menjelaskan tentang budaya unik yang terletak di pegunungan bagian utara sulawesi selatan,indonesia yaitu SUKU TORAJA.Populasinya diperkirakan sekitar 650.000 jiwa, dengan 450.000 di antaranya masih tinggal di Kabupaten Tana Toraja.Mayoritas suku Toraja memeluk agama Kristen, sementara sebagian menganut Islam dan kepercayaan animisme yang dikenal sebagai Aluk To Dolo. Pemerintah Indonesia telah mengakui kepercayaan ini sebagai bagian dari Agama Hindu Dharma.Kata toraja berasal dari bahasa Bugis, to riaja, yang berarti "orang yang berdiam di negeri atas". Pemerintah kolonial Belanda menamai suku ini Toraja pada tahun 1909.Suku Toraja terkenal akan ritual pemakaman, rumah adat tongkonan dan ukiran kayunya. Ritual pemakaman Toraja merupakan peristiwa sosial yang penting, biasanya dihadiri oleh ratusan orang dan berlangsung selama beberapa hari.

Sebelum abad ke-20, suku Toraja tinggal di desa-desa otonom. Mereka masih menganut animisme dan belum tersentuh oleh dunia luar. Pada awal tahun 1900-an, misionaris Belanda datang dan menyebarkan agama Kristen. Setelah semakin terbuka kepada dunia luar pada tahun 1970-an, kabupaten Tana Toraja menjadi lambang pariwisata Indonesia. Tana Toraja dimanfaatkan oleh pengembang pariwisata dan dipelajari oleh antropolog.Masyarakat Toraja sejak tahun 1990-an mengalami transformasi budaya, dari masyarakat berkepercayaan tradisional dan agraris, menjadi masyarakat yang mayoritas beragama Kristen dan mengandalkan sektor pariwisata yang terus meningkat.

beragam kebudayaan tanah toraja, seperti halnya Tongkonan

Tongkonan adalah rumah tradisional Toraja yang berdiri di atas tumpukan kayu dan dihiasi dengan ukiran berwarna merah, hitam, dan kuning. Kata "tongkonan" berasal dari bahasa Toraja tongkon ("duduk").

Tongkonan merupakan pusat kehidupan sosial suku Toraja. Ritual yang berhubungan dengan tongkonan sangatlah penting dalam kehidupan spiritual suku Toraja oleh karena itu semua anggota keluarga diharuskan ikut serta karena Tongkonan melambangan hubungan mereka dengan leluhur mereka.[15] Menurut cerita rakyat Toraja, tongkonan pertama dibangun di surga dengan empat tiang. Ketika leluhur suku Toraja turun ke bumi, dia meniru rumah tersebut dan menggelar upacara yang besar.

Pembangunan tongkonan adalah pekerjaan yang melelahkan dan biasanya dilakukan dengan bantuan keluarga besar. Ada tiga jenis tongkonan. Tongkonan layuk adalah tempat kekuasaan tertinggi, yang digunakan sebagai pusat "pemerintahan". Tongkonan pekamberan adalah milik anggota keluarga yang memiliki wewenang tertentu dalam adat dan tradisi lokal sedangkan anggota keluarga biasa tinggal di tongkonan batu. Eksklusifitas kaum bangsawan atas tongkonan semakin berkurang seiring banyaknya rakyat biasa yang mencari pekerjaan yang menguntungkan di daerah lain di Indonesia. Setelah memperoleh cukup uang, orang biasa pun mampu membangun tongkonan yang besar.
[sunting] Ukiran kayu
Ukiran kayu Toraja: setiap panel melambangkan niat baik.

Bahasa Toraja hanya diucapkan dan tidak memiliki sistem tulisan.[21] Untuk menunjukkan kosep keagamaan dan sosial, suku Toraja membuat ukiran kayu dan menyebutnya Pa'ssura (atau "tulisan"). Oleh karena itu, ukiran kayu merupakan perwujudan budaya Toraja.

Setiap ukiran memiliki nama khusus. Motifnya biasanya adalah hewan dan tanaman yang melambangkan kebajikan, contohnya tanaman air seperti gulma air dan hewan seperti kepiting dan kecebong yang melambangkan kesuburan. Gambar kiri memperlihatkan contoh ukiran kayu Toraja, terdiri atas 15 panel persegi. Panel tengah bawah melambangkan kerbau atau kekayaan, sebagai harapan agar suatu keluarga memperoleh banyak kerbau. Panel tengah melambangkan simpul dan kotak, sebuah harapan agar semua keturunan keluarga akan bahagia dan hidup dalam kedamaian, seperti barang-barang yang tersimpan dalam sebuah kotak. Kotak bagian kiri atas dan kanan atas melambangkan hewan air, menunjukkan kebutuhan untuk bergerak cepat dan bekerja keras, seperti hewan yang bergerak di permukaan air. Hal Ini juga menunjukkan adanya kebutuhan akan keahlian tertentu untuk menghasilkan hasil yang baik.

Keteraturan dan ketertiban merupakan ciri umum dalam ukiran kayu Toraja (lihat desain tabel di bawah), selain itu ukiran kayu Toraja juga abstrak dan geometris. Alam sering digunakan sebagai dasar dari ornamen Toraja, karena alam penuh dengan abstraksi dan geometri yang teratur.Ornamen Toraja dipelajari dalam ethnomatematika dengan tujuan mengungkap struktur matematikanya meskipun suku Toraja membuat ukiran ini hanya berdasarkan taksiran mereka sendiri.Suku Toraja menggunakan bambu untuk membuat oranamen geometris.
Beberapa motif ukiran Toraja
pa'tedong
(kerbau)

pa'barre allo
(matahari)

pa're'po' sanguba
(menari)

ne'limbongan
(perancang legendaris

Upacara pemakaman
Tempat penguburan Toraja yang diukir.

Dalam masyarakat Toraja, upacara pemakaman merupakan ritual yang paling penting dan berbiaya mahal. Semakin kaya dan berkuasa seseorang, maka biaya upacara pemakamannya akan semakin mahal. Dalam agama aluk, hanya keluarga bangsawan yang berhak menggelar pesta pemakaman yang besar. Pesta pemakaman seorang bangsawan biasanya dihadiri oleh ribuan orang dan berlangsung selama beberapa hari. Sebuah tempat prosesi pemakaman yang disebut rante biasanya disiapkan pada sebuah padang rumput yang luas, selain sebagai tempat pelayat yang hadir, juga sebagai tempat lumbung padi, dan berbagai perangkat pemakaman lainnya yang dibuat oleh keluarga yang ditinggalkan. Musik suling, nyanyian, lagu dan puisi, tangisan dan ratapan merupakan ekspresi duka cita yang dilakukan oleh suku Toraja tetapi semua itu tidak berlaku untuk pemakaman anak-anak, orang miskin, dan orang kelas rendah.

Upacara pemakaman ini kadang-kadang baru digelar setelah berminggu-minggu, berbulan-bulan, bahkan bertahun-tahun sejak kematian yang bersangkutan, dengan tujuan agar keluarga yang ditinggalkan dapat mengumpulkan cukup uang untuk menutupi biaya pemakaman.[24] Suku Toraja percaya bahwa kematian bukanlah sesuatu yang datang dengan tiba-tiba tetapi merupakan sebuah proses yang bertahap menuju Puya (dunia arwah, atau akhirat). Dalam masa penungguan itu, jenazah dibungkus dengan beberapa helai kain dan disimpan di bawah tongkonan. Arwah orang mati dipercaya tetap tinggal di desa sampai upacara pemakaman selesai, setelah itu arwah akan melakukan perjalanan ke Puya.
Sebuah makam.

Bagian lain dari pemakaman adalah penyembelihan kerbau. Semakin berkuasa seseorang maka semakin banyak kerbau yang disembelih. Penyembelihan dilakukan dengan menggunakan golok. Bangkai kerbau, termasuk kepalanya, dijajarkan di padang, menunggu pemiliknya, yang sedang dalam "masa tertidur". Suku Toraja percaya bahwa arwah membutuhkan kerbau untuk melakukan perjalanannya dan akan lebih cepat sampai di Puya jika ada banyak kerbau. Penyembelihan puluhan kerbau dan ratusan babi merupakan puncak upacara pemakaman yang diringi musik dan tarian para pemuda yang menangkap darah yang muncrat dengan bambu panjang. Sebagian daging tersebut diberikan kepada para tamu dan dicatat karena hal itu akan dianggap sebagai utang pada keluarga almarhum.

Ada tiga cara pemakaman: Peti mati dapat disimpan di dalam gua, atau di makam batu berukir, atau digantung di tebing. Orang kaya kadang-kadang dikubur di makam batu berukir. Makam tersebut biasanya mahal dan waktu pembuatannya sekitar beberapa bulan. Di beberapa daerah, gua batu digunakan untuk meyimpan jenazah seluruh anggota keluarga. Patung kayu yang disebut tau tau biasanya diletakkan di gua dan menghadap ke luar.[27] Peti mati bayi atau anak-anak digantung dengan tali di sisi tebing. Tali tersebut biasanya bertahan selama setahun sebelum membusuk dan membuat petinya terjatuh.

Musik dan Tarian

Suku Toraja melakukan tarian dalam beberapa acara, kebanyakan dalam upacara penguburan. Mereka menari untuk menunjukkan rasa duka cita, dan untuk menghormati sekaligus menyemangati arwah almarhum karena sang arwah akan menjalani perjalanan panjang menuju akhirat. Pertama-tama, sekelompok pria membentuk lingkaran dan menyanyikan lagu sepanjang malam untuk menghormati almarhum (ritual terseebut disebut Ma'badong).Ritual tersebut dianggap sebagai komponen terpenting dalam upacara pemakaman.Pada hari kedua pemakaman, tarian prajurit Ma'randing ditampilkan untuk memuji keberanian almarhum semasa hidupnya. Beberapa orang pria melakukan tarian dengan pedang, prisai besar dari kulit kerbau, helm tanduk kerbau, dan berbagai ornamen lainnya. Tarian Ma'randing mengawali prosesi ketika jenazah dibawa dari lumbung padi menuju rante, tempat upacara pemakaman. Selama upacara, para perempuan dewasa melakukan tarian Ma'katia sambil bernyanyi dan mengenakan kostum baju berbulu. Tarian Ma'akatia bertujuan untuk mengingatkan hadirin pada kemurahan hati dan kesetiaan almarhum. Setelah penyembelihan kerbau dan babi, sekelompok anak lelaki dan perempuan bertepuk tangan sambil melakukan tarian ceria yang disebut Ma'dondan.
Tarian Manganda' ditampilkan pada ritual Ma'Bua'.

Seperti di masyarakat agraris lainnya, suku Toraja bernyanyi dan menari selama musim panen. Tarian Ma'bugi dilakukan untuk merayakan Hari Pengucapan Syukur dan tarian Ma'gandangi ditampilkan ketika suku Toraja sedang menumbuk beras[28] Ada beberapa tarian perang, misalnya tarian Manimbong yang dilakukan oleh pria dan kemudian diikuti oleh tarian Ma'dandan oleh perempuan. Agama Aluk mengatur kapan dan bagaimana suku Toraja menari. Sebuah tarian yang disebut Ma'bua hanya bisa dilakukan 12 tahun sekali. Ma'bua adalah upacara Toraja yang penting ketika pemuka agama mengenakan kepala kerbau dan menari di sekeliling pohon suci.

Alat musik tradisional Toraja adalah suling bambu yang disebut Pa'suling. Suling berlubang enam ini dimainkan pada banyak tarian, seperti pada tarian Ma'bondensan, ketika alat ini dimainkan bersama sekelompok pria yang menari dengan tidak berbaju dan berkuku jari panjang. Suku Toraja juga mempunyai alat musik lainnya, misalnya Pa'pelle yang dibuat dari daun palem dan dimainkan pada waktu panen dan ketika upacara pembukaan rumah.

Bahasa

Bahasa Toraja adalah bahasa yang dominan di Tana Toraja, dengan Sa'dan Toraja sebagai dialek bahasa yang utama. Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional adalah bahasa resmi dan digunakan oleh masyarakat,akan tetapi bahasa Toraja pun diajarkan di semua sekolah dasar di Tana Toraja.

Ragam bahasa di Toraja antara lain Kalumpang, Mamasa, Tae' , Talondo' , Toala' , dan Toraja-Sa'dan, dan termasuk dalam rumpun bahasa Melayu-Polinesia dari bahasa Austronesia. Pada mulanya, sifat geografis Tana Toraja yang terisolasi membentuk banyak dialek dalam bahasa Toraja itu sendiri. Setelah adanya pemerintahan resmi di Tana Toraja, beberapa dialek Toraja menjadi terpengaruh oleh bahasa lain melalui proses transmigrasi, yang diperkenalkan sejak masa penjajahan. Hal itu adalah penyebab utama dari keragaman dalam bahasa Toraja.

REFERENSI : WIKIPEDIA

Kamis, 31 Maret 2011

Bahasa Pemrograman Ruby

1.1 Pengenalan Ruby

Ruby merupakan bahasa scripting yang memiliki string processing yang sangat akurat misalnya regular expression sehingga sangat cocok untuk administrator sistem untuk membuat shell script yang powerfull. Di pihak lain, bahasa scripting menawarkan pengembangan aplikasi yang cepat misalnya pembuatan aplikasi GUI, web scripts, system utilities, dan aplikasi yang membutuhkan pemrosesan string ataupun perhitungan yang akurat. Pencipta Ruby, Yukihiro Matsumoto (Matz), menggabungkan bagian-bagian dari bahasa-bahasa favorit beliau (Perl, Smalltalk, Eiffel, Ada dan Lisp) untuk membentuk bahasa baru yang seimbang antara pemrograman fungsional dengan pemrograman imperatif.

1.1.1 Perkembangan Ruby

Sejak Ruby pertama kali dirilis ke publik pada tahun 1995, banyak programmer profesional dari seluruh dunia serius ikut mengembangkan Ruby. Pada tahun 2006, Ruby diterima oleh banyak orang. Dengan komunitas pengguna Ruby yang aktif di banyak kota-kota di seluruh dunia dan konferensi-konferensi beserta pertemuan Ruby terkait.

Ruby-Talk, milis utama untuk diskusi Ruby (dalam bahasa Inggris) telah mencapai kisaran 200 email setiap hari. TIOBE index, yang menghitung perkembangan bahasa-bahasa pemrograman, menempatkan Ruby pada peringkat ke 10 diantara bahasa-bahasa pemrograman di seluruh dunia. Melihat pada perkembangan ini, mereka memperkirakan, “Kesempatan Ruby memasuki peringkat atas 10 besar adalah dalam waktu setengah tahun.” Kebanyakan dari perkembangan Ruby beratribut pada terkenalnya software yang ditulis dengan Ruby, terutama framework web Ruby on RailS. Ruby juga sepenuhnya bebas. Tidak hanya gratis, tetapi juga bebas untuk menggunakan, memodifikasi dan mendistribusikan Ruby.

1.1.2 Kelebihan Ruby

Pertama kali, Matz melihat bahasa-bahasa lain untuk mencari sintaks yang ideal. Terkenang pencariannya, Matz berkata, “Saya mau bahasa scripting yang lebih hebat daripada Perl dan lebih berorientasi obyek daripada Python.” Di Ruby, semua adalah obyek. Setiap informasi dan kode bisa diberi property dan action. Pemrograman berorientasi obyek memanggil property dengan nama variabel instant dan action, yang disebut sebagai metode. Pendekatan murni berorientasi obyek terutama terlihat pada demonstrasi sedikit kode yang diberikan pada number.

Di banyak bahasa-bahasa lain, number dan tipe primitif bukan obyek. Ruby mengikuti pengaruh bahasa Smalltalk dengan memberikan metode dan variabel instant pada semua tipe. Ini memudahkan menggunakan Ruby, karena peraturan-peraturan mengenai obyek semua berlaku pada Ruby. Ruby dianggap sebagai bahasa yang fleksibel, karena bagian-bagian dari Ruby bisa diubah-ubah dengan bebas. Bagian-bagian yang esensi di Ruby bisa dihapus maupun didefinisikan ulang. Bagian-bagian yang sudah ada bisa ditambahkan. Ruby mencoba untuk tidak membatasi programmer.

Misalnya, penambahan dilakukan dengan operator plus (+). Tetapi, jika ingin menggunakan kata plus yang lebih mudah dibaca, maka dapat menambahkan metode tersebut pada kelas Numeric.

class Numeric

def plus(x)

self.+(x)

end

end



y = 5.plus 6

# y sekarang adalah 11

Demi kemudahan, operator-operator Ruby adalah juga metode. Kita juga bisa mendefinisikan ulang operator. Blok Ruby juga dianggap sebagai sumber kekuatan Ruby yang sangat fleksibel. Programmer dapat menyertakan closure pada setiap metode, menjelaskan bagaimana metode yang bersangkutan seharusnya berperilaku. Closure disebut blok dan telah menjadi satu diantara banyak fitur-fitur Ruby yang paling populer pada banyak pendatang baru Ruby dari bahasa-bahasa imperatif lain seperti PHP atau Visual Basic.

Blok terinspirasi dari bahasa-bahasa fungsional. Matz berkata, “Saya ingin menghormati kultur Lisp di closure Ruby.”

search_engines =

%w[Google Yahoo MSN].map do |engine|

"http://www." + engine.downcase + ".com"

end

Pada kode diatas, blok dijelaskan dalam bentuk do ... end. Metode map memberlakukan blok agar menerima array kata-kata (Google, Yahoo dan MSN). Banyak metode-metode lain di Ruby dibiarkan mempunyai hole yang dibuka untuk programmer agar menulis blok mereka sendiri untuk mengisi dengan lebih lengkap apa saja yang seharusnya sebuah metode lakukan.

Tidak seperti banyak bahasa-bahasa berorientasi obyek lain, Ruby hanya menyediakan single inheritance dengan sengaja. Tetapi Ruby mengetahui konsep module (disebut sebagai Categories di Objective-C). Module merupakan kumpulan dari metode-metode.

Kelas dapat menggabungkan sebuah module dan menerima semua metode-metode (dari module yang bersangkutan) dengan bebas. Contoh, setiap kelas yang mengimplementasikan metode each bisa mixin module Enumerable, yang menambahkan banyak metode-metode yang menggunakan each untuk melakukan perulangan.

Secara umum, Rubyist menganggap ini sebagai cara yang lebih jelas ketimbang multiple inheritance, yang rumit dan bahkan terlalu membatasi. Ruby jarang menggunakan tanda baca dan biasanya cenderung menggunakan keyword berbahasa Inggris, biasanya beberapa tanda baca digunakan untuk memperjelas kode Ruby

Ruby tidak perlu deklarasi variabel. Ruby menggunakan aturan penamaan yang mudah untuk menyatakan scope suatu variabel.

* var adalah variabel lokal.
* @var adalah variabel instant.
* $var adalah variabel global.

Simbol-simbol tersebut bertujuan untuk memudahkan dan memperjelas ketika dibaca bagi programmer untuk mengidentifikasi fungsi dari setiap variabel. Sigil juga bisa menjadi hal yang tidak perlu bila harus digunakan pada setiap member instant.

Ruby kaya fitur, antara lain sebagai berikut:

* Ruby merupakan bahasa interpreter.
* Ruby memiliki sintaks yang sederhana, mudah dipelajari dan dipahami.
* Ruby memiliki fitur-fitur yang menangani exception, seperti Java atau Python, untuk mempermudah menangani error.

* Ruby menyediakan mark-and-sweep garbage collector untuk semua obyek Ruby. Tidak perlu me-maintain reference count pada library extension.

* Menulis extension C di Ruby lebih mudah daripada di Perl ataupun di Python, dengan API yang elegan untuk memanggil Ruby dari C. Ini termasuk memanggil Ruby embedded di software, untuk digunakan sebagai bahasa scripting. Interface SWIG juga tersedia.

* Ruby bisa load library extension secara dinamis jika Sistem Operasi mengijinkan.

* Ruby menyediakan fitur OS threading yang independent. Maka, untuk semua platform dimana Ruby berjalan, kita juga punya multithreading, terlepas dari apakah Sistem Operasi mendukung multithreading atau tidak, bahkan pada MS-DOS sekalipun.

* Ruby sangat portable: Ruby kebanyakan dikembangkan di GNU/Linux, tetapi juga berjalan di banyak tipe UNIX, Mac OS X, Windows 95/98/Me/NT/2000/XP, DOS, BeOS, OS/2, dan lain-lain.
* Dan yang terakhir, tentunya Ruby gratis bahkan untuk aplikasi komersial.

1.1.3 Dasar Pemrograman Ruby

Sebagai bahasa scripting yang berbasis interpreter, Ruby menawarkan modus interaktif, yakni Interactive Ruby yang disingkat dengan irb. Untuk masuk ke modus interaktif Ruby, cukup mengetikkan irb pada command prompt, untuk keluar cukup menekan tombol Ctrl-D atau ketikkan “exit”. Dapat juga menambahkan opsi ”—simple-prompt” pada irb agar bentuk prompt-nya berubah menjadi >>.

Di samping itu, tentunya program Ruby juga dapat disimpan dalam file berextension ‘.rb’. Sama halnya seperti Python, modus interaktif Ruby juga dapat digunakan sebagai kalkulator untuk perhitungan sederhana. Kemampuan menghitung Ruby tidak kalah jika dibandingkan dengan Python. Konon, Ruby memiliki kecepatan eksekusi program yang lebih cepat dibandingkan dengan Python.

Gambar 2.1 Contoh Penulisan Sintax Ruby pada Command Prompt

1. Aturan penamaan variabel

Karena Ruby bersifat dynamic-typing, Kita tidak perlu mendeklarasikan tipe dan variable yang ingin kita gunakan seperti pada bahasa C. Kita cukup memasukkan nilai ke variable yang ingin kita pakai. Aturan penamaan variabel sama dengan aturan penamaan variabel pada umumnya, yakni tidak boleh dimulai dengan angka dan tidak memakai keyword penting dari bahasa tersebut.

Berikut contoh deklarasi variabel:

Contoh variabel yang benar:

x = 888

ini_variabel_string = “halo”

Contoh variabel yang tidak benar:

8x = 888

while = “halo” # while adalah reserved keyword

2. Konstanta

Konstanta tidak lain adalah sebuah variabel yang isinya tetap (tidak berubah). Konstanta di Ruby dideklarasikan dengan huruf kapital pada huruf pertama. Suatu konstanta tetap dapat diubah nilainya. Pemberian status konstanta pada suatu variabel hanya akan memberikan suatu peringatan apabila kita mengubah isi konstanta tersebut.

3. Input Output

Untuk meminta input-an dari user, kita menggunakan perintah gets. Sedangkan untuk output ke layar monitor, kita dapat menggunakan puts, print maupun printf.

>> puts “Halo, pa kabar ?”

Halo, pa kabar?

=> nil

>> print “Halo, pa kabar ?”

Halo, pa kabar ?=> nil

>> nama = gets

Eric

=> “Eric\n”

>> printf “Nama saya %s”, nama

printf “Nama saya %s”, nama

Nama saya Eric

=> nil

Adapun perbedaan antara puts , print dan printf yakni di mana puts akan menambahkan karakter newline (‘\n’) pada akhir string dan parameternya harus string, sedangkan print hanya mencetak string tanpa menambahkan karakter newline, printf sama dengan print; bedanya printf mengenal formatting seperti %s untuk string,%f untuk float, %d untuk integer, dan seterusnya. Perintah printf ini sama dengan perintah printf di bahasa C.

4. Struktur program

Program Ruby umumnya juga memakai indentasi seperti bahasa Python. Akan tetapi indentasi tidak mutlak harus dilakukan, karena Ruby menggunakan keyword end untuk menandakan akhir dari suatu bagian program.

5. Lain-lain

Mungkin pada beberapa contoh di atas, sering melihat tulisan nil. Nil berarti suatu objek di Ruby sama dengan NULL di bahasa C. Nil berarti hasil eksekusi perintah tersebut tidak mengembalikan objek apapun alias nil (tidak memiliki return value). Misalkan perintah puts hanya mencetak string ke layar dan tidak mengembalikan objek apapun untuk disimpan alias nil. Akan tetapi lainnya halnya dengan a = “halo” akan mengembalikan objek String “halo” yang akan disimpan dalam variabel a. Untuk komentar pada program Ruby, Kita dapat menggunakan tanda # . Untuk lebih dari satu statement pada satu baris , Kita dapat menggunakan pemisah ‘;’. Sedangkan untuk statement yang lebih dari satu baris, Kita dapat menggunakan tanda ‘\’.

>> a = 1#Variabel a berisi 1
=> 1
>> print “Halo “; puts “ apa
kabar ?”
Halo apa kabar ?
=> nil
>> b = 1 + 3 + 5 \
?> + 7 + 9
=> 25

1.1.4 Tipe Data Dasar

Setelah berkenalan dengan dasar-dasar interpreter Ruby, selanjutnya dibahas beberapa tipe data dasar yang disediakan Ruby yang tentunya merupakan instansi dari kelas–kelas mengingat Ruby adalah bahasa berorientasi objek yang murni. Di samping itu, akan dibahas beberapa metode yang umum dari kelas– kelas tersebut.

1. Angka

Ruby dapat menangani angka baik yang bertipe integer maupun float. Untuk tipe data Integer di Ruby, kelas Integer dibagi dalam dua kelas yakni FixNum dan BigNum. Angka dengan batas -230 sampai 230–1 tergolong dalam kelas FixNum; apabila suatu angka telah melampaui batas tersebut, maka akan digolongkan dalam kelas BigNum. Karena Ruby bersifat dynamic–typing, Kita tidak perlu melakukan konversi dari FixNum ke BigNum karena konversi akan dilakukan secara otomatis. Sedangkan untuk angka yang bertipe float, Ruby akan menganggap objek angka tersebut merupakan instansi dari kelas Float.

Seperti bahasa pemrograman umumnya, pada Ruby dapat menggunakan prefiks (awalan) untuk menandakan arti angka tersebut, misalya untuk menyatakan bilangan negatif, 0 untuk bilangan oktal , 0b untuk bilangan biner dan 0x untuk bilangan heksadesimal serta e untuk bilangan eksponensial. Untuk mempermudah penulisan suatu angka dengan nilai yang sangat besar, Kita dapat membubuhkan karakter _ pada penulisan angka (karakter _ tidak akan disimpan, hanya untuk membantu saja).

>> a = 2
=> 2
>> a.class
=> FixNum
>> a = a ** 31
=> 2147483648
>> a.class
=> BigNum
>> 188_888_000_000
=> 188888000000
>> 0x6AF
=> 1711
>> 1.89e+18
=> 1.89e+18
>> b = 1.4
=> 1.4
>> b.class
=> Float

2. String

Tipe data String di Ruby sama dengan tipe data String pada bahasa pemrograman lain umumnya. Untuk membuat tipe data String, kita dapat menggunakan kutip satu ‘ ataupun kutip dua “ . Adapun perbedaan di antara keduanya, yakni di mana objek String yang dibuat dengan kutip dua “ akan mengerti karakter khusus seperti ‘\n’,’\r’,’\b’ ,dsb. ; sedangkan karakter dengan objek String yang dibuat dengan kutip satu ‘ tidak bisa menerjemahkan karakter khusus di atas.

Perhatikanlah contoh berikut:

>> a = “Hello\n”
=> “Hello\n”
>> print a
Hello
=> nil
>> b = ‘Hello\n’
=> “Hello\\n”
>> print b
Hello\n=> nil

Kelas String kaya akan metode-metode yang powerful. Kita dapat mencoba beberapa di antaranya seperti berikut ini:

· Length : untuk mengetahui panjang suatu string.

· Capitalize : untuk mengubah huruf pertama pada awal kalimat menjadi huruf kapital.

· Downcase : mengubah string menjadi huruf kecil.

· Upcase : mengubah string menjadi huruf besar.

· Swapcase : mengubah objek string dengan huruf kecil diubah menjadi huruf kapital dan sebaliknya.

· Strip : membuang karakter whitespace di awal dan akhir string.

· Reverse : membalikkan string.

· Include ? str : mengembalikan true jika substring str terdapat dalam string dan false jika tidak ada.

· Chop : membuang karakter terakhir dari string.

Salah satu hal yang unik dari Ruby adalah Kita dapat menambahkan tanda ‘!’ di akhir metode untuk menandakan metodenya bersifat destruktif di mana hasil metode tersebut berdampak langsung pada objeknya.

>> “Hello”.length
=> 5
>> “hello”.capitalize
=> “Hello”
>> “HELlo”.downcase
=> “hello”
>> “HeLLo”.upcase
=> “HELLO”
>> “hElLo”.swapcase
=> “HeLlO”
>> “hello”.reverse
=> “olleh”
>> “ hello “.strip
=> “hello”
>> “helloo”.chop
=> “hello”
>> “hello”.include? “h”
=> true
>> a = “ Hello “
=> “ Hello “
>> a.strip
=> “Hello”
>> a
=> “ Hello “
>> a.strip!
=> “Hello”
>> a
=> “Hello”

3. Array
Tipe data Array di Ruby hampir sama dengan tipe data array pada bahasa pemrograman lain umumnya. Tipe data Array di Ruby sama dengan tipe data list di Python. Untuk membuat suatu objek Array baru, Kita dapat menggunakan literal Array [] ataupun konstruktor Array.new. Isi array dapat berupa objek apapun baik angka, string, maupun objek lain termasuk objek array itu sendiri. Untuk mengakses elemen objek Array ini, kita menggunakan indeks di mana indeks awal dimulai dari 0 sampai panjang array – 1. Kita juga dapat menggunakan indeks negatif di mana indeks -1 berarti elemen terakhir , -2 berarti elemen kedua terakhir, dan seterusnya.

Apabila kita mencoba mengakses elemen Array pada indeks yang di luar jangkauan, pernyataan tersebut tidak akan menyebabkan error seperti IndexError : list index out of range di Python, Ruby akan mengembalikan objek nil. Untuk mengubah isi array ataupun menambahkan data pada objek Array dengan indeks tertentu, kita bisa menggunakan statement biasa seperti array[indeks] = nilai baru. Apabila kita ingin membuat objek Array yang berisi string, akan repot sekali untuk menambahkan tanda kutip pada setiap elemen Array. Hal tersebut dapat diatasi dengan menggunakan prefiks %w. Untuk jelasnya, lihat contoh berikut:

>> a = []
=> []
>> a = [1,2,”m”,[3,4,5]]
=> [1, 2, “m”, [3, 4, 5]]
>> a[0]
=> 1
>> a[3]
=> [3, 4, 5]
>> a[3][1]
=> 4
>> a[-1]
=> [3, 4, 5]
>> a[6]
=> nil
>> a[1] = 88
=> 88
>> a
=> [1, 88, “m”, [3, 4, 5]]
>> c = %w(Anto, Eric, Isabel)
=> [“Anto,”, “Eric,”, “Isabel”]
Metode-metode pada kelas Array :

* Length : untuk mengetahui ukuran array.
* Push(nilai_baru) : untuk menambah data pada array. Data terbaru akan ditempatkan paling akhir.
* Pop : mengembalikan data pada indeks terakhir array dan menghapus data pada indeks terakhir.
* Reverse : membalik isi data array.
* Sort : mengurut isi array secara ascending.
>> a = [“a”,”b”,”c”]
=> [“a”, “b”, “c”]
>> a.length
=> 3
>> a.push(“d”)
=> [“a”, “b”, “c”, “d”]
>> a.pop
=> “d”
>> a
=> [“a”, “b”, “c”]
>> a.reverse
=> [“c”, “b”, “a”]
>> a.sort
=> [“a”, “b”, “c”]

4. Hash
Tipe data hash di Ruby sama dengan tipe data dictionary di Python. Untuk membuat objek hash yang baru, Kita dapat menggunakan literal hash {} ataupun konstruktor Hash.new. Lain halnya dengan array, untuk mengakses elemen objek Hash kita tidak menggunakan indeks seperti array. Kita dapat mendefinisikan kunci(key) yang unik untuk setiap elemen. Sama halnya seperti array, apabila kita mengakses elemen dengan key yang tidak tercantum di hash, maka akan mengembalikan nilai nil.

>> alamat = {
?> “Amat” => “Kemanggisan Raya
50”,
?> “Budi” => “Sudirman 80”,
?> “Eric” => “Sandang 9A”,
?> “Melissa” => “Pandu 77”
?> }
=> {“Eric”=>”Sandang 9A”,
“Budi”=>”Sudirman 80",
“Amat”=>”Kemanggisan Raya 50",
“Melissa”=>”Pandu 77"}
>> alamat[“Eric”]
=> “Sandang 9A”
>> alamat[“Dani”]
=> nil

5. Range
Objek range di Ruby merupakan suatu barisan di mana terdapat nilai awal dan nilai akhir dari barisan tersebut. Objek Range ini sama dengan perintah range() di Python. Untuk membuat suatu objek Range, kita dapat menggunakan operator range ‘..’ dan ‘...’. Format ‘..’ akan menciptakan objek Range yang ikut menyertakan elemen terakhirnya, sedangkan format ‘...’ akan menghilangkan elemen terakhirnya. Range di Ruby tidak dianggap sebagai objek Array melainkan dianggap sebagai suatu objek Range sendiri. Untuk menjadikannya objek Array, Kita dapat menggunakan metode to_a . Untuk lebih jelasnya, perhatikanlah contoh berikut.

>> a = (1..5)
=> 1..5
>> a.class
=> Range
>> (1..5).to_a
=> [1, 2, 3, 4, 5]
>> (1...5).to_a
=> [1, 2, 3, 4]

1.1.5 Seleksi dan Perulangan

Dalam pemrograman, kita tentunya mengenal istilah seleksi dan perulangan. Untuk seleksi kita akan menggunakan if, sedangkan untuk perulangan kita akan menggunakan for dan while. Penulis tidak akan lagi menjelaskan detail sintaks if, for, while karena sintaksnya hampir sama seperti umumnya.

1. Seleksi If

#if.rb
#!/usr/bin/env ruby
print “Masukkan nilai Anda : “
nilai = gets
nilai.chop!
if nilai.to_i >= 85
puts “Anda mendapat grade A”
elsif nilai.to_i >= 75
puts “Anda mendapat grade B”
elsif nilai.to_i >= 65
puts “Anda mendapat grade C”
else
puts “Anda mendapat grade D”
end #end untuk if
$ ruby if.rb
Masukkan nilai Anda : 80
Anda mendapat grade B

2. Perulangan Times

>> 3.times { print “Hi “ }
Hi Hi Hi=> 3
>> 3.times do
?> print “Hi “
?> end
Hi Hi Hi=> 3

3. Perulangan While

#while.rb
#!/usr/bin/env ruby
i = 1
while i<= 5
printf “%d “, i
i = i + 1
end # end untuk while
$ ruby while.rb
1 2 3 4 5

4. Perulangan For

#for.rb
#!/usr/bin/env ruby
for i in 1..5
if i%2 == 1
puts i.to_s + “ ganjil”
else
puts i.to_s + “ genap”
end #end untuk if
end #end untuk for
$ ruby for.rb
1 ganjil
2 genap
3 ganjil
4 genap
5 ganjil

1.1.6 Fungsi

Untuk mendefinisikan suatu fungsi, kita menggunakan kata kunci def diakhiri dengan end. Kita akan membuat fungsi faktorial.

#faktorial.rb
#!/usr/bin/env ruby
def faktorial(n)
hasil = 1
ctr = 0
n.times do
ctr += 1
hasil *= ctr
end #end untuk do
return hasil
end #end untuk def
puts “Faktorial 5 = “ +
faktorial(5).to_s
puts “Faktorial 10 = “ +
faktorial(10).to_s
$ ruby faktorial.rb
Faktorial 5 = 120
Faktorial 10 = 3628800

Kamis, 10 Maret 2011

Manusia dan Keindahan,,,

Ilmu Budaya Dasar
MANUSIA DAN KEINDAHAN
1ia03



Disusun oleh :
ANASTASIA DEBBYLIA 50410647
CALCULATI ALFI JANNATI .M 51410506
DIETA PRIBADI 52410008
PUTRI RATNA SARI 55010464
SANDRA WULAN SARI 58410924



UNIVERSITAS GUNADARMA
2011
A. Keindahan
Menurut The Liang Gie dalam bukunya “Garis besar estetika”. Menurut asal katanya, dalam bahasa Inggris keindahan itu di terjemahkan dengan kata “beautiful” dalam bahasa Prancis “beau”, sedang Italia dan Spanyol “bello”berasal dari kata latin “bellum”. Akar katanya adalah “bonum” yang berarti kebaikan, kemudian mempunyai bentuk pengecilan menjadi “bonellum” dan terakhir diperpendek sehingga ditulis “bellum”.
Menurut cakupannya orang harus membedakan antara keindahan sebagai suatu kwalita abstrak dan sebagai sebuah benda tertentu yang indah. Untuk perbedaan ini dalm bahasa Inggris sering dipergunakan istilah beauty (keindahan) dan the beautiful (benda atau hal yang indah). Dalam pembatasan filsafat kedua pengertian itu kadang-kadang dicampuradukkan saja. Di samping itu terdapat pula perbedaan menurut luasnya pengertian, yakni :
1. Keindahan dalam arti yang luas
2. Keindahan dalam arti estetis murni
3. Keindahan dalam arti terbatas dalam hubungannya dengan penglihatan
Keindahan dalam arti luas merupakan pengertian semula dari bahasa Yunanai dulu yang didalamnya tercakup pula kebaikan. Plato misalnya menyebut tentang watak yang indah dan hokum yang indah, sedang Aristoteles merumuskan keindahan sebagai suatu yang selain baik juga menyenangkan. Plotinus menulis tentang ilmu yang indah dan kebajikan yang indah. Orang Yunani dulu berbicara pula mengenai buah pikiran yang indah dan adat kebiasaan yang indah. Tapi bangsa Yunani juga mengenal pengertian pengertian keindahan dalam arti estetis yang di sebutnya ‘symmetria’ untuk keindahan berdasarkan penglihatan (misalnya pada karya pahat dan arsitektur) dan harmonia untuk keindahan berdasarkan pendengaran (musik). Jadi pengertian keindahan yang seluas-luasnya meliputi :
• Keindahan seni
• Keindahan alam
• Keindahan moral
• Keindahan intelektual
Keindahan dalam arti estetis murni menyangkut pengalaman estetis dari seseorang dalam hubungannya dengan segala sesuatu yang di serapnya. Sedang keindahan dalam arti terbataslebih disempitkan sehingga hanya menyangkut benda-benda yang diserapnya dengan penglihatan,yakni berupa keindahan dari bentuk dan warna. Dari pembagian dan pembedaan terhadap keindahan diatas, masih belum jelas apakah sesungguhnya keindahan itu. Dalam hal tersebut didapatkan satu kemungkinan ciri-ciri umum yang ada pada semua benda yang dianggap indah dan kemudian menyamakan ciri-ciri umum yang ada atau kwalita hakiki itu dengan pengertian keindahan. Jadi keindahan pada dasarnya adalah sejumlah kwalita pokok tertentu yang terdapat pada suatu hal. Kwalita yng paling sering disebut adalah kesatuan (unity), keselarasan (harmony), kesetangkupan (symmetry), keseimbangan (balance), dan perlawanan (contrast).
Dari ciri itu dapat diambil kesimpulan, bahwa keindahan tersusun dari berbagai keselarasan dan kebaikan dari garis,warna, bentuk, nada, dan kata-kata. Ada pula yng berpendapat bahwa keindahan adalah suatu kumpulan hubungan-hubungan yang selaras dalam suatu benda dan diantara benda itu dengan si penganamat.
Keindahan berasal dari kata Indah, Keindahan atau "Beauty" adalah sifat dari sesuatu yang member i kita r asa senang bila melihatnya. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia,Kei n dah an diartikan sebagai keadaan yang enak dipandang, cantik, bagus benar atau elok. Keindahan juga dapat memberikan kita rasa keingintahuan tentang hal tersebut semakin terus bertambah.
Betapa indahnya pemandangan matahari pagi dari timur dan pemandangan sore hari ketika matahari sedang menuju peraduannya di ufuk barat bumi ini. Demikian juga pemandangan yang indah ciptaan Tuhan yang muncul dari perpaduan gunung yang menghijau dengan samudera yang membiru. Indahnya pemandangan alam lepas, apalagi saat bulan pur nama yang sejuk dengan desir an angin sepoi- sepoi basah. Keindahan seperti itu sudah merupakan keindahan yang universal. Semua lapisan masyarakat akan merasakan betapa indahnya ciptaan Tuhan. Kar ena dalam Isl am sendir i, sebuah Hadits Rasul ullah SAW ber sabda :
“ SesungguhnyaAl l ah Ta'al a i n dah dan suka kepadak ei n dah an” . (HR. Muslim) Tidak demikian halnya dengan keindahan yang merupakan karya cipta manusia. Keindahan yang merupakan karya cipta manusia itu dibatasi oleh ruang dan waktu. Meskipun keindahan karya cipta manusia itu universal, akibat pemaknaannya akan ber beda. Per bedaan itu dibatasi oleh r uang dan waktu.
Keindahan juga identik dengan kebenaran. Keindahan adalah kebenaran, dan kebenar an adalah keindahan. Keduanya memiliki nilai yang sama yaitu abadi, dan mempunyai daya tarik yang bertambah, yang tidak mengandung kebenaran berarti tidak indah. Karena itu tiruan lukisan Monalisa tidak indah karena dasar nya ti dak benar Keindahan juga bersifat Universal, yang tidak terikat oleh selera perorangan, waktu dan tempat, selera mode, kedaerahan. Kemudian pertanyaannya apakah keindahan itu? Apakah nilaiEsteti k itu? Yang mendorong manusia menciptakan keindahan.
B. Nilai Estetik
Kata estetika ber asal dar i kataAest h esi s yang ar tinya per asaan atau sensitivitas, karena memang pada awalnya pengertian ini berhubungan dengan lidah dan perasaan. Dalam pengertian teknis,Est et i ka adalah ilmu keindahan atau ilmu yang mempelajari keindahan, kecantikan secara umum. Pengertian ini berdasarkan kepada, bila kita memandang sesuatu obyek dan obyek itu dapat member ikan r asa senang, puas dan sebagainya yang sejalur dengan kata tersebut, maka dapat dikatakan obyek yang dipandang itu mengandung keindahan. Dalam perkembangannya, pengertian ini, kemudian berubah meluas, tidak lagi berkaitan dengan lidah dan per asaan, tetapi ber hubungan dengan pikir an, etika dan logika.
TeoriThe Liang Gie menjelaskan bahwa, pengertian keindahan dianggap sebagai salah satu jenis nilai seperti halnya nilai Moral, nilai Ekonomi, nilai Pendidikan, dan sebagainya. Nilai yang ber hubungan dengan segala sesuatu yang tercakup dalam pengertian keindahan disebutNi l ai Estetik. Masalah sekarang ialah: apakah Nilai Estetik. itu? Dalam bidang filsafat, istilah nilai sering kali dipakai suatu kata benda abstrak yang berarti keber har gaan (Worth) atau kebai kan (Goodness).
Dalam “Dictionary Of Sociology And Related Science” diberikan rumus tentang nilai sebagai berikut :
“The believed Capacity of any object to saticgy a human desir e. The Quali ty of any object which causes it be of inter est to an individual or a gr oup” (Kemampuan yang di anggap ada pada suatu benda yang dapat memuaskan keinginan manusia. Sifat dar i suatu benda yang menar ik minat seseor ang atau suatu kelompok).
Hal itu berarti, bahwa nilai ini adalah semata-mata adalah realita psi kol ogi yang har us di bedakan secar a tegas dar i kegunaan, kar ena ter dapat dalam jiwa manusia dan bukan pada hendaknya itu sendiri. Nilai itu (oleh orang) dianggap terdapat pada suatu benda sampai terbukti letak kebenar annya. Tentang nilai itu ada yang membedakan antara nilai subjektif dan objektif, atau ada yang membedakan nilai perseorangan dan nilai kemasyarakatan. Tetapi penggolongan yang penting ialah : Nilai Ekstrinsik danNilai Instrinsik. Nilai Ekstrinsikadalah sifat baik dar i suatu benda sebagai alat atau sarana untuk sesuatu hal lainnya (instrumental/ Contributory value), yakni nilai yang ber sifat sebagai alat atau membantu. Nilai Instrinsik adalah sifat baik dari benda yang bersangkutan, atau sebagai suatu tujuan, ataupun demi kepentingan benda itu sendiri.
Contoh :
• Puisi, bentuk puisi yang terdiri dari bahasa, diksi, baris, sajak, irama, itu disebut nilai ekstrinsik. Sedangkan pesan yang ingin disampaikan kepada pembaca melalui (alat benda) puisi itu disebut Nilai Intrinsik.
• Tari, tarian Kecak dari Bali suatu tarian yang halus segala macam jenis pakaian dan gerak- geriknya. Dan merupakan nilai ekstrinsik.
C. Apa Sebab Manusia Mencipta Keindahan
Keindahan itu pada dasarnya adalah alamiah. Alam itu ciptaan Tuhan. Ini berarti bahwa keindahan itu ciptaan Tuhan. Alamiah itu artinya wajar, tidak berlebihan tidak pula kurang. Kalau pelukis wanita lebih cantik dar i keadaan sebenar nya, justr u tidak indah. Kar ena akan ada ucapan “ lebih cantik dari warna aslinya” . Bila ada pamain drama yang berlebih-lebihan, misalnya marah dengan meluap- luap padahal kesalahan kecil, atau karena kehilangan sesuatu yang tak berharga kemudian menangis meraung-raung, itu berarti tidak alamiah. Dibawah ini adalah alasan dan tujuan manusia menciptakan keindahan :
1. Tata nilai yang telah usang
Tata nilai yang sudah tidak sesuai dengan kondisi dan keadaan pada zaman sekarang, sehingga dirasakan sebagai hambatan yang dapat merugikan nilai- nilai kemanusiaan dan dipandang sebagai hak- hal dapat mengurangi nilai moral bermasyarakat, sehingga bisa dikatakan tiodak indah.


2. Kemerosotan zaman
Keadaan yang merendahkan derajat dan nilai kemanusiaan ditandai dengan kemerosotan moral. Kemerosotan moral dapat diketahui dari tingkah laku dan perbuatan bejat terutama dari segi kebutuhan seksual. Kebutuhan seksual ini dipenuhinya tanpa menghiraukan ketentuan- ketentuan agama dan norma-norma yang berlaku dalam masyarakat. Yang demikian itu tidak baik, yang tidak baik iu tidak indah.
3. Penderitaan Manusia
Penderitaan merupakan hal yang pernah dialami semua orang, dan hal ini merupakan resiko hidup manusia, yang diberikan oleh Tuhan agar manusia sadar untuk tidak menjauh dariNya. Walaupun penderitaan adalah r esiko hidup manusia, tapi hampir semua or ang menyukai adanya penderitaan, dan menganggap penderitaan merupakan hal yang tidak baik, yang tidak baik iu tidak indah.
4. Keagungan Tuhan
Keindahan mer upakan anuger ah yang diber ikan oleh manusia dan maka dari itu kita sebagai manusia wajib mensyukurinya, dan sebagian dari kita mengungkapkan rasa syukur tersebut dalam bentuk karya seni, seperti melukis pemandangan, yang merupakan hasil karya seni yang Agung yang diciptakanoleh Allah untuk kita sebagai hambanya. MAKNA KEINDAHAN
Menjawab pertanyaan sekitar apa itu keindahan, boleh jadi merupakan peker jaan yang sulit. Ini kalau yang dituntut jawaban yang bisa memuaskan semua pihak. Karena keindahan intu bersifat relatif, dan tiap orang mempunyai penilaian yang berbeda-beda. Kesulitan semacam itu memang bisa dimengerti oleh karena sampai sekarang ini bisa kita temukan sebagai batasan atau pengertian tentang keindahan yang celakanya, berbeda satu sama lain. Padahal, yang namanya keindahan itu secar a akademis sudah dikaji manusia sejak abad ke delapan belas, pada saat para filsuf banyak tertarik untuk mengembangkan estetika, salah satu cabang dar i filsafat yang tidak lain ber bicar a soal keindahan. Pengelompokan-pengelompokan yang bisa kita buat adalah sebagai berikut :
1. Pengelompokan pengertian keindahan berdasar pada titik pijak atau landasannya. Dalam hal ini ada 2 pengertian keindahan, yaitu yang bertumpu pada objek dan subjek. Yang pertama, yaitu yang bertumpuKeindahan Objektif, adalah keindahan yang memang ada pada objeknya
sementar a kita sebagai pengamat har us mener ima sebagaimana mestinya. Sedangkan yang kedua, yang disebut Keindahan Subjektif; adalah keindahan yang biasanya ditinjau dari segi subjek yang melihat dan menghayatinya. Disini keindahan diartikan sebagai segala sesuatu yang dapat menimbulkan rasa senang pada diri si penikmat dan penghayat (Subjek) tanpa dicampuri keinginan–keinginan yang bersifat praktis, atau kebutuhan-kebutuhan pribadi si penghayat.
2. Pengelompokan pengertian keindahan dengan berdasar pada cakupannya. Bertitik tolak dari landasan ini kita bisa membedakan antara keindahan sebagai kualitas abstr ak dan keindahan sebagai sebuah benda ter tentu yang memang indah. Perbedaan semacam ini lebih tampak, misalnya dalam penggunaan bahasa inggris yang mengenalnya istilahBeau t y untuk keindahan yang pertama, dan isitilahThe beautiful untuk pengertian yang kedua, yaitu benda atau hal- hal ter tentu yang memang indah.
3. Pengelompokan pengertian keindahan berdasar luas-sempitnya. Dalam pengelompokan ini kita bisa membedakan antara pengertian keindahan dalam ar ti luas, dalam ar ti estetik mur ni, dan dal am ar ti yang ter batas. Dar i apa yang dikemukakan di atas, dua hal bisa kita petik, yaitu : Per tama, keindahan menyangkut persoalan filsafati, sehingga jawaban terhadap apa itu keindahan sudah bar ang tentu bisa ber macam- macam. Kedua, keindahan sebagai pengertian mempunyai makna relatif, yaitu sangat tergantung kepada subjeknya. Secara demikian, upaya memperoleh pengertian yang jernih tentang keindahan tidak bisa hanya bertumpu pada definisi-definisi yang bersifat perorangan. Kendatipun dikemukakan seorang filsuf sekalipun. Langkah yang barangkali, bisa membantu adalah dengan mencoba menemukan ciri-ciri umum dari keindahan, baik yang ada pada semua benda ataupun semua kualis. Dalam hubungan ini Her ber t Read per nah mengemukakan, bahwa :
“Beuty is unity of formal relation of our sense perceptions” . Keindahan adalah suatu kesatuan hubungan for mal dar i pengamatan kita yang dapat menimbulkan r sa senang.
Keindahan itu merangsang timbulnya rasa senang tanpa pamrih dalam diri subjek yang melihatnya, serta bertumpu pada ciri-ciri dari objek yang sesuai dengan r asa senang itu sendir i. Kalau kita amati pemikiran Read tersebut, boleh jadi timbul kesan bahwa itulah pemikiran yang paling mendekati kebenaran. Akan tetapi kalau kita amati dengan lebih mendalam lagi, tampak bahwa konsep Her ber t Read ter lalu ber tumpu pada aspek sensual atau jasmaniah, dan kur ang member ikan por si pada objek yang diamati atau yang dimiliki keindahan itu sendiri. Padahal, yang namanya keindahan itu tidak hanya merupakan perpaduan pengamatan batiniah. Pengertian keindahan tidak hanya terbatas pada kenikmatan penglihatan semata- mata, tetapi lebih dalam dari itu, juga merupakan perpaduan pengamatan batiniah. Itulah sebabnyaAl - Gh azal i memasukkan nilai-nilai spiritual, moral dan agama sebagai unsur-unsur keindahan. Disamping sudah barang tentu unsur- unsur yang lain .
Dari apa yang dikemukakan diatas, satu kenyataan sekali lagi menghadang kita, bahwa sulit untuk memberikan jawaban yang memuaskan atas pernyataan apa itu keindahan ? itulah sebabnya dalam estetika modern orang lebih suka ber bicar a keindahan dengan mengaitkan pada dunia seni dan pengalaman estetik. Ini tidak lain disebabkan karena seni dan pengalaman estetik bukanlah pengalaman yang abstrak, melainkan gejala konkrit yang dapat ditelaah dengan pengamatan secara empirik ataupun melalui penguraian yang sistematik.

Referensi :
http://www.scribd.com/doc/17687427/MAKALAH-IBD-Keindahan

Kamis, 27 Januari 2011

QUOTES

part 4

saat engkau mengatakan 'tidak mungkin' bagi impianmu,
sesungguhnya engkau sedang menjauhkan keajaiban darimu.

engkau membutuhkan keajaiban untuk keluar dari kesulitan
dan naik menuju kehidupan yang damai dan sejahtera,
untuk mencapai kemampuan memuliakan kehidupanmu

engkau membutuhkan keajaiban..
dan karena keajaiban itu berada dalam kewenangan penuh tuhanmu,
maka dekat-dekatlah engkau kedanya-Nya..

MARIO TEGUH

mandi dengan shower mempercantik wajah


Ternyata, ada banyak manfaat mandi dengan menggunakan shower. Pertama, itu menunjukkan kepedulian kita terhadap lingkungan dengan memanfaatkan air secara maksimal. Karena penggunaan air dengan shower saat mandi jauh lebih hemat daripada kita menggunakan gayung. Manfaat kedua, adalah untuk kecantikan kulit kita. Mengapa? Karena dengan menggunakan air kita dapat memperoleh lebih banyak ion negatif yang bermanfaat bagi kulit kita. Dalam udara bebas, sebenarnya ada ion negatif dan positif yang bersatu. Dengan adanya semprotan air, maka ion negatif dan ion positif terpecah. Ion positif yang lebih berat, membuat ion ini cepat jatuh sedangkan ion negatif dapat melayang di udara. Itulah sebabnya kita merasa lebih nyaman dan segar saat berada di dekat air terjun atau saat menghirup udara setelah hujan karena ada banyaknya ion negatif di udara.

Dalam suatu percobaan, jumlah ion negatif meningkat 10 kali lipat setelah digunakan shower selama 5 menit dan terus bertambah dengan semakin lamanya penggunaan shower. Tetapi harus diingat, bahwa uap panas justru dapat meningkatkan ion positif, maka bila kita mandi hendaknya menggunakan fan atau membuka jendela sehingga terjadi pertukaran udara.

Penggunaan shower juga dapat memberi pijatan pada wajah kita sehingga wajah kita dapat bernapas dengan lebih baik. Maka agar mendapatkan efek yang baik, hendaknya shower tidak digunakan secara tegak lurus, tetapi dengan kemiringan sekitar 60 derajat.

Jadi, tidak ada salahnya mencoba menggunakan shower saat mandi sebagai terapi untuk wajah kita juga sebagai pernyataan kepedulian kita terhadap lingkungan.

QUOTES

part 3


"Don't worry if you're single. God looking at you right now, and saying I'm saving this people for someone special"

-ANONYM-

COKLAT UNTUK KECANTIKAN


Coklat (cokelat) memang merupakan makanan yang banyak disukai. Walaupun, kandungan gula yang terdapat dalam coklat dapat meningkatkan berat badan, merusak gigi, atau dapat menyebabkan diabetes. Tetapi, coklat sendiri mengandung banyak hal baik yang bermanfaat bagi tubuh. Coklat mengandung antioksidan yang dapat menjaga kesehatan jantung, menurunkan tekanan darah dan dalam segi psikis manusia, coklat dapat menimbulkan perasaan rileks. Namun ternyata coklat juga bermanfaat bagi kecantikan. Bagaimana manfaat coklat untuk kecantikan?

Bagi kecantikan, coklat dapat membantu meningkatkan kecantikan. Kandungan yang terdapat dalam coklat memiliki banyak manfaat bagi kulit, misalnya berfungsi untuk menjaga kelembutan, melembapkan, mengencangkan dan memperhalus kulit. Coklat juga dapat memperlambat penuaan pada kulit, termasuk mencegah kerutan pada wajah.

Membuat masker coklat dapat dilakukan di rumah. Untuk Anda yang ingin mencoba menggunakan coklat untuk wajah Anda, dapat mencoba cara berikut:

*
Bahan:

Dark chocolate (kandungan coklat tinggi), susu bubuk putih (full cream), garam
*
Cara:
1. Cairkan coklat
2. Campur semua bahan dalam coklat yang telah mencair dan aduk rata
3. Dinginkan sampai mencapai suhu ruang
4. Oleskan pada wajah selama 15-30 menit

Susu dan garam dapat pula diganti dengan mentega, gula dan madu bila ingin memberikan efek lembab dan antiseptik pada wajah.

Untuk kulit tubuh, Anda dapat membuat sabun mandi coklat. Caranya dengan menyeduh susu putih dicampur dengan irisan coklat sampai coklat mencair, kemudian dapat dicampur dengan sabun mandi cair atau dituang dalam bathtub.

LINK : http://kumpulan.info/cantik/tips-kecantikan/37-tips/77-coklat-untuk-kecantikan.html

QUOTES

PART 2


"There's no point getting upset about spmething you have no control over. Instead lighten up and try to see the funny side of life"

-ANONYM-

QUOTES

.

"Ilmu itu mempunyai pintu rahasia, dijamin oleh tuhan bagi seseorang yang menggunakan ilmunya untuk kebaikan orang lain, dan akan diwariskan tuhan ilmu yang baru dan belum diketahuinya"

MARIO TEGUH

HUKUM NEWTON

Hukum gerak Newton adalah hukum sains yang ditemukan oleh Isaac Newton mengenai sifat gerak benda. Hukum-hukum ini merupakan dasar dari mekanika klasik.
Newton pertama kali mengumumkan hukum ini dalam Philosophiae Naturalis Principia Mathematica (1687) dan menggunakannya untuk membuktikan banyak hasil mengenai gerak objek. Dalam volume ke tiga karyanya, dia menunjukan bagaimana penggabungan Hukum gravitasi universal dan hukum gerak newton ini, dapat menjelaskan Hukum gerakan planet Kepler.
“Alam dan Hukum alam tersembunyi dalam malam;
Tuhan berkata, Biar Newton jadi! Dan semua menjadi terang”.
— Alexander Pope---
Hukum gerak Newton, bersama dengan hukum gravitasi universal dan teknik matematika kalkulus, memberikan untuk pertama kalinya sebuah kesatuan penjelasan kuantitatif untuk fenomena fisika yang luas seperti: gerak berputar benda, gerak benda dalam cairan; projektil; gerak dalam bidang miring; gerak pendulum; pasang-surut; orbit bulan dan planet. Hukum konservasi momentum, yang Newton kembangkan dari hukum kedua dan ketiganya, adalah hukum konservasi pertama yang ditemukan.
Hukum Newton dipastikan dalam eksperimen dan observasi selama 200 tahun.
HUKUM NEWTON I
HUKUM NEWTON I disebut juga hukum kelembaman (Inersia) atau prinsip Galileo.
Sifat lembam benda adalah sifat mempertahankan keadaannya, yaitu keadaan tetap diam atau keaduan tetap bergerak beraturan.
Defenisi hukum newton I:
''Jika resultan gaya pada suatu benda sama dengan nol, maka benda yang mula-mula diam akan terus diam. Sedangkan, benda yang mula-mula bergerak, akan terus bergerak dengan kecepatan tetap''
Hukum Newton I dapat diinterpretasikan sebagai berikut :
Sebuah benda, akan tetap berada dalam keadaan diam atau akan terus bergerak, kecuali jika dipaksa berubah dengan menerapkan gaya luar ke benda tersebut.
gaya (F) yang bekerja pada benda itu, jadi:
F = 0 a = 0 karena v=0 (diam), atau v= konstan (GLB)
dapat dinyatakan dengan
Keterangan :
adalah resultan vektor dari gaya
Sebuah benda akan tetap diam, atau bergerak dalam garis lurus dengan kecepatan tetap, kecuali diberi gaya luar.
dalam notasi kalkulus, dapat dinyatakan dengan
Keterangan :
adalah diferensial kecapatan terhadap waktu
Hukum Newton I menjelaskan kerangka acuan di mana hukum II dan hukum III Newton dapat dibuktikan benar. Kerangka acuan ini disebut kerangka acuan inersial atau kerangka acuan Galilean.
Perkembangan hukum I Newton
Perkembangan hukum ini dapat ditelusuri hingga Aristoteles. Aristoteles membagi gerak menjadi dua, yaitu gerak alami dan gerak paksa, dalam hal gerak alami, menurutnya setiap benda akan mencari keadaan alaminya (eg. benda berat jatuh kebawah, benda ringan terbang keatas) dan menyatakan bahwa gerak melingkar adalah gerak alami yang tidak disebabkan oleh gaya. Dalam hal gerak paksa, Aristoteles berpendapat bahwa gerak paksa disebabkan oleh gaya luar yang bekerja pada suatu benda dan jika pada suatu benda tidak bekerja gaya luar, maka benda tersebut akan kembali ke keadaan alaminya yaitu diam.
Setelah Aristoteles, Galileo melakukan percobaan sendiri mengenai gerak dengan menggunakan bola dan menyimpulkan bahwa bola yang bergerak akan diperlambat kelajuannya sampai berhenti oleh gaya gesek. Pengamatan dan kesimpulan Galileo kemudian dipelajari dan dikembangkan oleh Newton untuk menyusun hukum pertamanya.
HUKUM NEWTON II
Sekarang kita kembali ke pertanyaan awal pada bagian pengantar. Apa yang terjadi jika gaya total yang bekerja pada benda tidak sama dengan nol ? Newton mengatakan bahwa jika pada sebuah benda diberikan gaya total atau dengan kata lain, terdapat gaya total yang bekerja pada sebuah benda, maka benda yang diam akan bergerak, demikian juga benda yang sedang bergerak bertambah kelajuannya. Apabila arah gaya total berlawanan dengan arah gerak benda, maka gaya tersebut akan mengurangi laju gerak benda. Apabila arah gaya total berbeda dengan arah gerak benda maka arah kecepatan benda tersebut berubah dan mungkin besarnya juga berubah. Karena perubahan kecepatan merupakan percepatan maka kita dapat menyimpulkan bahwa gaya total yang bekerja pada benda menyebabkan benda tersebut mengalami percepatan. Arah percepatan tersebut sama dengan arah gaya total. Jika besar gaya total tetap atau tidak berubah, maka besar percepatan yang dialami benda juga tetap alias tidak berubah.
Bagaimana hubungan antara Percepatan dan Gaya ?
Pernahkah anda mendorong sesuatu ? mungkin motor yang mogok atau gerobak sampah jika belum pernah mendorong sesuatu seumur hidup anda, gurumuda menyarankan agar sebaiknya anda berlatih mendorong. Tapi jangan mendorong mobil orang lain yang sedang diparkir, apalagi mendorong teman anda hingga jatuh. Ok, kembali ke dorong…
Bayangkanlah anda mendorong sebuah gerobak sampah yang bau-nya menyengat. Usahakan sampai gerobak tersebut bergerak. Nah, ketika gerobak bergerak, kita dapat mengatakan bahwa terdapat gaya total yang bekerja pada gerobak itu. Silahkan dorong gerobak sampah itu dengan gaya tetap selama 30 detik. Ketika anda mendorong gerobak tersebut dengan gaya tetap selama 30 menit, tampak bahwa gerobak yang tadinya diam, sekarang bergerak dengan laju tertentu, anggap saja 4 km/jam. Sekarang, doronglah gerobak tersebut dengan gaya dua kali lebih besar (gerobaknya didiamin dulu). Apa yang anda amati ? wah, gawat kalau belajar sambil ngelamun… Jika anda mendorong gerobak sampah dengan gaya dua kali lipat, maka gerobak tersebut bergerak dengan laju 4 km/jam dua kali lebih cepat dibandingkan sebelumnya. Percepatan gerak gerobak dua kali lebih besar. Apabila anda mendorong gerobak dengan gaya lima kali lebih besar, maka percepatan gerobak juga bertambah lima kali lipat. Demikian seterusnya. Kita bisa menyimpulkan bahwa percepatan berbanding lurus dengan gaya total yang bekerja pada benda.
Seandainya percobaan mendorong gerobak sampah diulangi. Percobaan pertama, kita menggunakan gerobak yang terbuat dari kayu, sedangkan percobaan kedua kita menggunakan gerobak yang terbuat dari besi dan lebih berat. Jika anda mendorong gerobak besi dengan gaya dua kali lipat, apakah gerobak tersebut bergerak dengan laju 4 km/jam dua kali lebih cepat dibandingkan gerobak sebelumnya yang terbuat dari kayu ?
Tentu saja tidak karena percepatan juga bergantung pada massa benda. Anda dapat membuktikannya sendiri dengan melakukan percobaan di atas. Jika anda mendorong gerobak sampah yang terbuat dari sampah dengan gaya yang sama ketika anda mendorong gerobak yang terbuat dari kayu, makaakan terlihat bahwa percepatan gerobak besi lebih kecil. Apabila gaya total yang bekerja pada benda tersebut sama, maka makin besar massa benda, makin kecil percepatannya, sebaliknya makin kecil massa benda makin besar percepatannya.
Hubungan ini dikemas oleh eyang Newton dalam Hukum-nya yang laris manis di sekolah, yakni Hukum II Newton tentang Gerak :
Jika suatu gaya total bekerja pada benda, maka benda akan mengalami percepatan, di mana arah percepatan sama dengan arah gaya total yang bekerja padanya. Vektor gaya total sama dengan massa benda dikalikan dengan percepatan benda.

a = F/m
F = m a
Ket:
F = jumlah gaya-gaya pada benda
m = massa benda
a = percepatan benda
Rumus ini sangat penting karena pada hampir semna persoalan gerak {mendatar/translasi (GLBB) dan melingkar (GMB/GMBB)} yang berhubungan dengan percepatan den massa benda dapat diselesaikan dengan rumus tersebut.
HUBUNGAN ANTARA GAYA DAN GLBB
Kita telah belajar mengenai Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) pada pembahasan mengenai Kinematika. Nah, pada pembahasan mengenai kinematika, kita mengabaikan gaya. Sekarang kita analisis Gerak Lurus Berubah Beraturan dan mengaitkannya dengan Gaya sebagai penyebab gerakan benda dan juga sebagai penghambat gerakan benda (gaya gesek).
Terdapat tiga persamaan pada GLBB, yakni :

Hukum newton III

Pada Hukum II Newton, kita belajar bahwa gaya-gaya mempengaruhi gerakan benda. Dari manakah gaya tersebut datang ? dalam kehidupan sehari-hari, kita mengamati bahwa gaya yang diberikan kepada sebuah benda, selalu berasal dari benda lain. gerobak bergerak karena kita yang mendorong, paku dapat tertanam karena dipukul dengan martil, buah mangga yang lezat jatuh karena ditarik oleh gravitasi bumi, demikian juga benda yang terbuat dari besi ditarik oleh magnet. Apakah semua benda bergerak karena diberikan gaya oleh benda lain ?
Apabila sebuah benda memberikan gaya kepada benda lain, maka benda kedua memberikan gaya kepada benda yang pertama. Kedua gaya tersebut memiliki besar yang sama tetapi berlawanan arah.
Secara matematis Hukum III Newton dapat ditulis sebagai berikut :
F A ke B = – F B ke A
F A ke B adalah gaya yang diberikan oleh benda A kepada benda B, sedangkan F B ke A adalah gaya yang yang diberikan benda B kepada benda A. Misalnya ketika anda menendang sebuah batu, maka gaya yang anda berikan adalah F A ke B, dan gaya ini bekerja pada batu. Gaya yang diberikan oleh batu kepada kaki anda adalah – F B ke A. Tanda negatif menunjukkan bahwa arah gaya reaksi tersebut berlawanan dengan gaya aksi yang anda berikan. Jika anda menggambar tanda panah yang melambangkan interaksi kedua gaya ini, maka gaya F A ke B digambar pada batu, sedangkan gaya yang diberikan batu kepada kaki anda, – F B ke A, digambarkan pada kaki anda.
Persamaan Hukum III Newton di atas juga bisa kita tulis sebagai berikut :
Faksi = -Freaksi
Hukum warisan Newton ini dikenal dengan julukan hukum aksi-reaksi. Ada aksi maka ada reaksi, yang besarnya sama dan berlawanan arah. Kadang-kadang kedua gaya tersebut disebut pasangan aksi-reaksi. Ingat bahwa kedua gaya tersebut (gaya aksi-gaya reaksi) bekerja pada benda yang berbeda. Berbeda dengan Hukum I Newton dan Hukum II Newton yang menjelaskan gaya yang bekerja pada benda yang sama.
Gaya aksi dan reaksi adalah gaya kontak yang terjadi ketika kedua benda bersentuhan. Walaupun demikian, Hukum III Newton juga berlaku untuk gaya tak sentuh. Ketika kita menjatuhkan batu, misalnya, antara bumi dan batu saling dipercepat satu dengan lain. batu bergerak menuju ke permukaan bumi, bumi juga bergerak menuju batu. Gaya total yang bekerja pada bumi dan batu besarnya sama. Bumi bergerak ke arah batu yang jatuh ? karena massa bumi sangat besar maka percepatan yang dialami bumi sangat kecil (Ingat hubungan antara massa dan percepatan pada persamaan hukum II Newton). Walaupun secara makroskopis tidak tampak, tetapi bumi juga bergerak menuju batu atau benda yang jatuh akibat gravitasi. Bumi menarik batu, batu juga membalas gaya tarik bumi, di mana besar gaya tersebut sama namun arahnya berlawanan. Jadi defini kesimpulannya adalah:
DEFINISI HUKUM NEWTON III:
Jika suatu benda mengerjakan gaya pada benda kedua maka benda kedua tersebut mengerjakan juga gaya pada benda pertama, yang besar gayanya = gaya yang diterima tetapi berlawanan arah. Perlu diperhatikan bahwa kedua gaya tersebut harus bekerja pada dua benda yang berlainan.
Hukum III Newton dalam Kehidupan Sehari-hari
Konsep Hukum III Newton sebenarnya sering kita alami dalam kehidupan sehari-hari, walau kadang tidak kita sadari. Hal apa saja dalam kehidupan sehari-hari yang menggunakan konsep Hukum III Newton ?
• Hukum III Newton berlaku ketika kita berjalan atau berlari
Ketika berjalan, telapak kaki kita memberikan gaya aksi dengan mendorong permukaan tanah atau lantai ke belakang. Permukaan tanah atau lantai memberikan gaya reaksi kepada kita dengan mendorong telapak kaki kita ke depan, sehingga kita berjalan ke depan. Ketika berjalan mundur, telapak kaki kita mendorong permukaan tanah atau lantai ke depan. Sebagai reaksi, permukaan tanah atau lantai mendorong telapak kaki kita ke belakang sehingga kita bisa berjalan mundur. Besarnya gaya aksi dan reaksi sama, tetapi arahnya berlawanan. Telapak kaki kita mendorong lantai ke belakang, lantai mendorong telapak kaki kita ke depan. Ketika kita berjalan lambat, gaya yang kita berikan kecil, sehingga gaya reaksi yang diberikan oleh lantai juga kecil, akibatnya kita berjalan pelan. Pada saat kita berjalan cepat, telapak kaki kita menekan lantai lebih kuat, akibatnya gaya reaksi yang diberikan lantai juga besar sehingga kita didorong dengan kuat ke depan. Dirimu dapat melakukan percobaan ini untuk membuktikannya. Ketika kita berlari, gaya aksi berupa dorongan yang diberikan oleh telapak kaki kita kepada permukaan tanah sangat besar sehingga gaya reaksi yang diberikan oleh permukaan tanah kepada telapak kaki kita juga sangat besar. Akibatnya kita bisa berlari dengan kencang. Jadi besarnya gaya reaksi yang diberikan oleh permukaan tanah atau lantai kepada telapak kaki kita sebanding alias sama besar dengan gaya aksi yang kita berikan dan arahnya berlawanan.
• Hukum III Newton berlaku ketika kita berenang
Ketika kita berenang, kaki dan tangan kita mendorong air ke belakang. Sebagai reaksi, air mendorong kaki dan tangan kita ke depan, sehingga kita berenang ke depan.
• Hukum III Newton berlaku pada pistol atau senapan yang ditembakan
Ketika sebuah peluru ditembakan, pistol atau senapan memberikan gaya aksi kepada peluru dengan mendorong peluru ke depan. Karena mendapat gaya aksi maka peluru tersebut mendorong pistol atau senapan ke belakang. Akibatnya, para penembak merasa tersentak ke belakang akibat dorongan tersebut
• Hukum III Newton berlaku pada Ikan Gurita yang bergerak dalam air.
Ikan gurita bergerak ke depan dengan menyemprotkan air ke belakang (gaya aksi); air yang disemprotkan tersebut mendorong ikan gurita ke depan (gaya reaksi), sehingga ikan gurita bisa berenang bebas di dalam air laut

PREDIKSI BENCANA ALAM INDONESIA 2011 Info BMKG Bencana Perubahan Iklim Ekstrim Tahun 2011


PREDIKSI BENCANA ALAM INDONESIA 2011 Info BMKG Bencana Perubahan Iklim Ekstrim Tahun 2011 - Sepanjang Tahun 2010, catatan bencana alam di Indonesia cukup memperihatinkan. Di tahun 2011 ini, ternyata hal itu belum jauh berbeda. Prediksi bencana alam 2011 masih membayangi Indonesia. Lihat Ramalan Baby Djenar Terbaru Artis Indonesia 2011 Beby Pengganti Mama Lauren.

"Sejumlah prediksi, bencana hidrometeorologi (akibat perubahan iklim) yang tetap mengancam," tulis Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat, Agung Laksono, dalam siaran pers.

Agung mengatakan, prediksi/ramalan bencana alam 2011 ini akibat terjadinya perubahan iklim global di berbagai belahan dunia termasuk Indonesia. Dikatakan Agung, musibah banjir yang terjadi di Australia dan Amerika Serikat menjadi bukti dampak perubahan iklim tersebut.

Agung juga menambahkan, sepanjang tahun 2011 diramalkan cuaca buruk akan melanda sebagian besar kawasan di Indonesia. Bahkan data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) serta lembaga meteorologi sejumlah negara, menyebutkan puncak bencana hidrometeorologi akan terjadi tahun ini.

"Curah hujan Indonesia pada Januari hingga Maret di atas normal," imbuh Agung.

Tak hanya curah hujan yang meningkat sepanjang Januari-Maret, menurut informasi yang dia dapatkan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), satu dari tiga desa di Indonesia rawan bencana.

"Dari 497 kabupaten/kota, 176 kabupaten/kota berisiko tinggi banjir, 154 kabupaten/kota berisiko tinggi longsor, dan 153 kabupaten/kota berisiko tinggi kekeringan," beber politisi Partai Golkar ini.

Dengan adanya prediksi bencana alam Indonesia tahun 2011 ini diharapkan masyarakat bisa lebih waspada. Agung juga berjanji pemerintah juga tidak akan lengah.

"Oleh sebab itu, pemerintah dengan segala kemampuan mengajak masyarakat bersinergi saat menghadapi bencana. Kita senantiasa mendorong institusi yang menangani masalah kebencanaan siap menghadapi dan mengantisipasi berbagai kemungkinan. Demikian pula di bidang anggaran agar DPR dan DPRD bisa memberi dukungan" tegasnya. detik.com

komputer dalam bidang seni


·        Komputer dan Senirupa
Banyak manfaat yang diberikan oleh computer dalam hal seni gambar atau picture atau image. Manusia banyak dibantu dalam berbagai hal yang meliputi dalam hal proses menggambar (creating image), Mengubah gambar (image processing), Menyajikan gambar (image presenting).

Gambar yang diproses secara komputasi di atas dapat berupa gambar apa saja dalam berbagai bentuk dari 2 dimensi hingga 3 dimensi. Dalam menggambar dengan system komputer, gambar dibedakan dalam beberapa format yaitu :

1. Web page ( HTML ) adalah sebuah dokumen atau informasi sumber daya yang World Wide Web dan dapat diakses melalui web browser dan ditampilkan pada monitor
atau perangkat mobile . Informasi ini biasanya dalam HTML atau XHTML format, dan dapat memberikan navigasi ke halaman web lain melalui hypertext cocok untuk link .halaman Web yang sering menggolongkan sumber daya lain seperti gaya lembar , skrip dan gambar ke dalam presentasi akhir mereka.
 halaman Web mungkin akan diambil dari komputer lokal atau dari remote web serverintranet , atau mungkin menerbitkan halaman di World Wide Web. halaman Web yang diminta dan dilayani dari web server menggunakan Hypertext Transfer Protocol . Web server dapat membatasi akses hanya ke jaringan swasta, misalnya perusahaan (HTTP).
 halaman web dapat terdiri dari file teks statis dan konten yang disimpan dalam web sever file sistem '( halaman web statis ), atau mungkin dibangun oleh sisi perangkat lunak server ketika mereka diminta (halaman web dinamis).side scripting klien dapat membuat halaman web lebih responsif terhadap input pengguna sekali pada browser klien.

2. GIF (Graphic Interchange Format)
merupakan format grafis yang paling sering digunakan untuk keperluan desain website. GIF memiliki kombinasi warna lebih sedikit dibanding JPEG, namun mampu menyimpan grafis dengan latar belakang (background) transparan ataupun dalam bentuk animasi sederhana.
 GIF adalah format gambar asli yang dikompres dengan CompuServe. bitmap jenis ini mendukung 256 warna dan bitmap ini juga sangat popular dalam internet. Format GIF hanya dapat menyimpan gambar dalam 8 bit dan hanya mampu digunakan mode grayscale, bitmap, dan index color. Format ini merupakan format standar Internet atau publikasi elektronik. Selain itu format ini mendukung penggunaan multiple bitmap dalam satu file sehingga dapat menghasilkan gambar animasi dan merekam penggunaan Transparency Masking. GIF sering digunakan untuk mewarnai halaman HTML pada tag <body background="back.gif">, spanduk (banner), icon, dan lain-lain. GIF juga baik untuk menampilkan gambar dengan komposisi yang tidak menggunakan terlalu banyak warna, seperti gambar kartun. Sementara itu, GIF tidak cocok digunakan untuk menampilkan foto. GIF menggunakan metode Lossless Compression, untuk membuat ukuran file sekecil mungkin. Lossless Compression adalah kompresi yang tidak mengurangi kualitas pada gambar, namun dapat memperkecil besarnya jumlah file, jadi tidak ada penghilangan data pada saat dilakukan kompresi.

Kompresi GIF

Format GIF menggunakan kompresi algoritma dari LZW (Lempel Zev Welch) yang dimiliki oleh Unisys.Pemegang hak cipta GIF kini dipegang oleh CompuServe Incorporated. Awalnya GIF adalah format yang bebas royalti bagi semua pengguna namun tahun 1955. Unisys memutuskan menarik royalti pada vendor pengguna GIF.

Versi Pertama

Versi awal GIF adalah GIF87a dirilis pada tahun 1987 yang memiliki fasilitas :
  • Kompresi LZW
    • Dapat memasukkan gambar lebih dari satu dalam satu file dan menampilkan secara bergantian, animasi.
    • Mengatur posisi gambar dalam latar GIF.
  • Interlacing
Interlacing adalah sebuah teknik menampilkan gambar secara gradual.

 

Versi Kedua

Versi Kedua GIF yaitu GIF GIF98a, penambahan fasilitas pada GIF89a ini adalah:
  • Dapat mengatur waktu dari tiap gambar.
  • mengatur masukkan dari pengguna.
  • Mengatur warna transparansi.
  • Menyimpan komentar.
  • Menampilkan baris dari teks.
  • Menambahkan spesifikasi aplikasi yang digunakan dalam MC.
3. JPEG (Join Photographic Experts Group) format untuk gambar yang dibentuk oleh benyak warna dan spectrum seperti foto. JPEG adalah metode umum yang digunakan dari kompresi lossy untuk fotografi digital (gambar). Tingkat kompresi bisa diatur, memungkinkan tradeoff dipilih antara ukuran penyimpanan dan kualitas gambar. JPEG biasanya mencapai 10:01 kompresi dengan jelas kerugian sedikit di kualitas gambar.
JPEG kompresi akan digunakan dalam beberapa format file gambar  JPEG / Exif adalah format gambar yang paling umum digunakan oleh kamera digital dan pengambilan gambar fotografi perangkat lain, bersama dengan JPEG / JFIF , itu adalah format yang paling umum untuk menyimpan dan mengirimkan gambar foto di World Wide Web format ini variasi sering tidak dibedakan, dan hanya disebut JPEG.
Istilah "JPEG" merupakan singkatan dari Joint Photograpic Experts Group yang menciptakan standar. The MIME jenis media untuk JPEG adalah image / jpeg (yang didefinisikan dalam RFC 1341 ), kecuali di Internet Exploler, yang menyediakan tipe MIME dari image / pjpeg ketika mengupload gambar JPEG. 
format gambar ditentukan oleh jumlah warna yang membentuknya. Berikut adalah klasifikasi gambar berdasarkan warna yang membentuknya.
• 16 colors ( GIF )
• 256 colors ( GIF dan JPG )
• 16 milion ( JPG )

Foto dalam format JPEG yang diproses memiliki berbagai format yaitu :
• BMP - bitmap
• TIF – Tagged Image Fite Format
• PCX – Zsoft Paintbrush
• WMF – Windows Metal File

Creating Image
Menciptakan gambar dengan komputer adalah menggambar dengan basis titik, baris dan bangun. Hingga saat ini telah banyak software dan hardware yang diciptakan untuk membuat gambar. Diantaranya :

• Paint Et Draw Programs Paint
• Microsoft Paint
• Lview pro
• Paint Shop Pro
• Core Photo Paint Draw
• Power Point
• Corel Draw
Image Processing
Setelah menciptakan gambar, komputer juga memiliki kemampuan untuk memproses gambar yang telah dibuat. Proses dilakukan dengan berbagai tujuan namun tujuan utamanya adalah memcapai keindahan yang mamuaskan. Gambar atau image yang diproses dapat berupa gambar yang dihasilkan dengan komputer maupun sumber lain seperti :
• Clip Atr Files, Web Page
• Scanning
• Print, Negatives, 355 slides
• Digital Camera
• Draw an Image from Scratch

Software yang digunakan ialah :
• Paint ( untuk proses pewarnaan )
• Lview Pro
• Paint Shop Pro
• Draw (untuk proses menggambar) • Power Paint
• Corel Draw
• ACDsee

Presenting an Image
Setelah diciptakan hasil karya seni yang telah dibuat kemudian akan disajikan dalam berbagai wujud. Untuk itu dibutuhkan berbagai hardware untuk merealisasikan karya seni ini. Printer adalah contoh yang sangat sederhana. Perkembangan printer terus mengalami kemajuan. Salah satunya adalah large scale printer yang biasanya digunakan untuk mencetak image dalam skala besar.

Tentunya banyak keuntungan yang didapat dengan menggambar di komputer misalkan :
1. Tidak dibutuhkan ruang yang besar untuk meja gambar.
2. Tidak menimbulkan sampah kertas karena kesalahan dapat diperbaiki di layar komputer.
3. Dapat menciptakan gambar yang sulit dibuat manusia. Dalam proses ini manusia sebagai brainware diharapkan memiliki kemampuan untuk operasional, misalakan : Reizing an image, Cropping an image.


·        Komputer Dan Arsitektur

Kemudahan menggambar dengan tehnik juga dirasakan pada bidang arsitektur. Kini desain bangunan dapat dapat dibuat dalam perspective 3 dimensi bahkan animasi. Selain itu desain yang dibuatpun tampak sangat nyata. Pada umunya desain yang dibuat dengan komputer sangat mirip dengan banguna yang telah terealisasi. Software yang digunakan misalnya ArchiCAD dan paralelo.
 ArchiCAD adalah sebuah arsitektur BIM CAD perangkat lunak untuk Macintosh dan Windows dikembangkan oleh Hungaria perusahaan Grahpsoft . The newest version (2010) is ArchiCAD 14. Versi terbaru (2010) adalah ArchiCAD 14. ArchiCAD menawarkan solusi khusus untuk menangani semua aspek umum dari estetika dan rekayasa selama proses desain seluruh lingkungan binaan - bangunan, interior wilayah perkotaan, dll.
Dan fungsinya lagi adalah Membuat design Blueprint ,Detail perhitungan konstruksi, dan design perspektif 4 dimensi.

 Komputer dan Seni Musik

Untuk menghasilkan suatu karya musik yang indah, tidak hanya dibutuhkan kepiawaian senimannya. Kini komputer telah menunjukkan perannya dalam membantu manusia guna mewujudkan karya yang indah. Hal ini dapat berupa sound effect, recording, maupun dalam music arranger. Kali ini akan dibahas sedikit mengenai music arranger.

Music Arranger
Langkah - langkah dalam Music Arranger :
Pertama kali kita harus menyiapkan alat - alat yang akan dipakai, seperti :
• OS Macintosh. Menggunakan soundcard yang Latensinya bagus yang berfungsi untuk mencegah suara yang terlambat untuk sampal ke komputer tersebut, karena bila suara tersebut terlambat maka akan mengganggu proses editing.
• Kabel Midi, yang berfungsi untuk mengubah file Audio menjadi file Midi yang, dipergunakan untuk mempermudah kerja komputer tersebut. Tetapi dalam penggunaan Kabel Midi tersebut harus menggunakan sebuah software yang di Indonesia Masih langka untuk didapat.
• Mixer yang berfungsi untuk mengatur volume secara manual, dan untuk membantu kerja komputer tersebut menggunakan software, seperti : ProotoIs, sonar 3, Nuendo, Cubase.

Di dalam penggunaan software ini file untuk mengedit terbagi menjadi 2, yaitu :
Audio dan Midi.

Format Lagu Digital
Pada awalnya ketuaran PC (Personal Computer) komputer berbentuk visual: pertama kali pada kertas, kemudian layar monitor. Tetapi sekarang komputer juga bisa bersuara, dan bernyanyi.

Kompresi
Kompresi atau pemampatan data memungkinkan data audio atau data jenis lainnya yang berukuran besar-ditekan ukurannya menjadi jauh lebih kecil. Pernampatan ini bisa memperkecil data jadi seperseputuh kali, bahkan seperseratus kalinya.

Semua teknik kompresi data bisa digolongkan menjadi dua jenis, yaitu:
• Lossless
Kompresi lossless dilakukan tanpa ada kehilangan data. Salah satu teknik yang mudah misalnya menghilangkan redundansi (data yang berulang-ulang) dalam file.
• Lossy
Kompresi lossy tidak hanya menghilangkan redundansi saja, tetapi juga bagian data yang dianggap tidak penting. Kompresi lossy umumnya dilakukan pada data multimedia, seperti gambar, audio atau video.

Ripping  adalah proses menyalin konten audio atau video ke hard disk
, biasanya dari media removable Kata ini digunakan untuk merujuk kepada semua bentuk media. Meskipun nama, baik media maupun data di dalamnya rusak setelah ekstraksi.
Digital Audio Extraction (DAE) adalah ungkapan yang lebih formal diterapkan pada ripping dari CD audio . Ripping berbeda dari yang sederhana menyalin file , di mana sumber audio / video tidak diformat untuk kemudahan penggunaan dalam komputer filesystem. Sebagai contoh, hirarki file yang membentuk data audio / video pada DVD-Video disc dapat dikodekan menjadi satu MPEG file. Selain itu, data yang disalin sering dikompresi dengan tepat codec .Ripping sering digunakan untuk menggeserformat, dan untuk mengedit, menduplikasi atau membuat salinan cadangan konten media. Media file dirilis pada internet mungkin menguraikan sumber robek di nama mereka, misalnya DVD-Rip.Mengkonversi CD audio ke dalam format lain, umumnya MP3. Namun format alternatif lain yang lebih baik dan lebih hemat tempat sekarang juga sudah umum.

MP3
Singkatan dari MPEG, Audio Layer 3, MP3 menjadi format paling popular dalam musik digital. Kepoputeran MP3 disebabkan karena ukuran filenya yang kecil dengan kualitas yang tidak kalah dengan CD audio. Format ini dikembangkan dan dipatenkan oleh Fraunhofer Institute.

WAV
Standar suara de-facto di Windows. Hasit ripping dari CD pada awalnya direkam dalam format ini sebelum dikonversi ke format lain. Namun sekarang tahap ini sering dilewati. File dalam format ini biasanya tidak dikompresi dan karenanya berukuran besar.

AAC
AAC adalah singkatan dari Advanced Audio Coding. Format ini merupakan bagian standar Motion Picture Experts Group (MPEG), sejak standar MPEG-2 diberlakukan pada tahun 1997. Sample rate yang ditawarkan sampai 96 KHz - 2 kali MP3. Format ini digunakan Apple pada toko musik online-nya, iTunes. Kualitas musik dalam format ini cukup baik bahkan pada bitrate rendah.



WMA
Salah satu yang menyebabkan format yang ditawarkan Microsoft, Windows Media Audio (WMA), disukai para vendor musik online adatah dukungannya terhadap Digital Rights Management (DRM). DRM adalah fitur untuk mencegah pembajakan musik, hal yang sangat ditakuti oleh studio musik saat ini.

Ogg Vorbis (Ogg)
Ogg Vorbis merupakan satu-satunya format file yang terbuka dan gratis. format lain yang disebutkan di atas umumnya dipatenkan dan pengembang piranti lunak atau pembuat peranti keras harus membayar lisensi untuk produk yang dapat memainkan file dengan format terkait.
Dari segi kuatitas, kelebihan Ogg Vorbis adalah kualitas yang tinggi pada bitrate rendah dibandingkan format lain. Peranti lunak populer, Winamp dan pelopor pemutar MP3 portabet Rio sudah mendukung format ini dalam model terbarunya. Walaupun demikian dukungan peranti keras terhadap format ini masih jarang.

Real Audio
Salah satu format yang biasa ditemukan pada bitrate rendah. Format dari RealNetworks ini umumnya digunakan dalam layanan streaming audio. Pada bitrate 128 kbps ke atas ReatAudio menggunakan standar AAC MPEG-4.

MIDI
Format audio satu ini lebih cocok untuk suara yang dihasilkan oleh synthesizer atau peranti etektronik lainnya, tetapi tidak cocok untuk hasil konversi dari suara analog karena tidak terlalu akurat. File dengan format ini berukuran kecil dan akhir-akhir ini sering digunakan dalam ponsel sebagai ringtone.

Kekurangan:
Akhir-akhir ini pembajakan terhadap karya seni di Indonesia kian meningkat, sehingga merugikan para pemusik tersebut dan tentunya Negara juga dirugikan. Karya musik yang disajikan akhir-akhir ini terlalu banyak melakukan perubahan oleh file Midi tersebut sehingga terdengar rapi dan bagus. Sehingga apabila ada konser Live pasti penonton kecewa karena apa, yang disajikan tidak sebaik yang di kaset. Misalnya : Konser AM 1, suara di kaset berbeda dengan penampilan Live, ini disebabkan converter[ Proses Edit ] yang berlebihan.

Kelebihan :
Bagi pendatang baru yang ingin terjun ke dunia musik tetapi tidak mempunyai kemampuan yang lebih, maka dapat menggunakan file Midi tersebut. Karena dengan menggunakan file Midi ini apa saja dapat terjadi, suara yang sember bisa terdengar enak.


referensi:http://didittriputra.blogspot.com/2010/11/komputer-dan-seni-rupa.html